Pakai Sumur Resapan dan Biopori, Fasilitas Hunian Samawa Cilangkap Super Lengkap - Telusur

Pakai Sumur Resapan dan Biopori, Fasilitas Hunian Samawa Cilangkap Super Lengkap


telusur.co.id - Direktur Utama Perumda Pembangunan Sarana Jaya, Yoori C. Pinontoan menjelaskan, luas lahan keseluruhan Hunian Samawa tahap kedua di Nuansa Cilangkap mencapai ± 2,9 ha dengan lahan bangunan satu tower (menara) seluas ± 0,65 ha. Dan direncanakan akan dibangun dalam 4 tower (menara). 

"Saat ini 1 (satu) tower sebanyak 850 unit dengan ketinggian 24 lantai dan dan dua tipe hunian, yaitu tipe studio dan 2 kamar, diperuntukkan bagi program DP nol rupiah dengan nama Menara Samawa Cilangkap," terang Yoori.

Menurutnya, Pembangunan Nuansa Cilangkap Hunian DP 0 rupiah ini sesuai dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) dengan dilengkapi fasilitas penunjang, antara lain ruang bersama, balai warga, mushola, klinik, warung, toko, taman bermain, taman warga, sekolah, parkir kendaraan bermotor, serta Transjakarta.

"Pembangunan hunian Nuansa Cilangkap ini tidak hanya memberikan pengaruh dari segi visualisasi pembangunan, namun juga dapat berpengaruh positif terhadap kawasan dari berbagai aspek, seperti perekonomian, pendidikan, kesehatan, sosial, lingkungan, dan keselamatan hunian," ujar Yoori.

Tidak hanya itu, dia juga menyebut, pembangunan Nuansa Cilangkap menggunakan sumur resapan dan biopori sebagai metode resapan air yang bertujuan untuk mengatasi genangan air dengan cara meningkatkan daya resap air pada tanah. 

"Selain lubang resapan biopori, juga disediakan lahan sebagai taman apotik hidup yang mengedepankan aspek keberlanjutan bagi penghuninya," terangnya lebih lanjut. 

Program Samawa Rumah DP 0 rupiah merupakan program strategis Pemprov DKI Jakarta sesuai Peraturan Gubernur Nomor 104 Tahun 2018 tentang Fasilitas Pembiayaan Perolehan Rumah Bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah.

Sebuah program yang berusaha mewujudkan keadilan sosial, sehingga tak hanya kaum berpunya yang memiliki rumah. Masyarakat  Berpenghasilan Rendahpun bisa mendapatkan tempat tinggal layak huni, nyaman dan terjangkau.

Melalui fasilitas pembiayaan uang muka dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, masyarakat yang berhak bisa mendapatkan hunian dengan langsung mencicil biaya bulanan. Sebelumnya pada tahap pertama, Samawa Rumah DP 0 Rupiah telah dibangun di Nuansa Pondok Kelapa, Jakarta Timur yang di dibangun di atas lahan 5.686 m2. [Ham]


Tinggalkan Komentar