AHY Kutuk Pembunuhan dan Teror di Sigi - Telusur

AHY Kutuk Pembunuhan dan Teror di Sigi

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

telusur.co.id - Pembunuhan yang terjadi di Sigi, Sulawesi Tengah menuai kecaman dari berbagai pihak. Tak hanya pemerintah, pimpinan partai politik pun ikut mengecam tindakan sadis  para pelaku pembunuhan.

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ikut mengutuk keras pembunuhan yang terjadi di Sigi, Sulawesi Tengah. Bagi dia, pembunuhan satu keluarga disertai teror itu sangat tidak berperikemanusiaan.

“Saya mengutuk kejadian teror di Sigi, Sulawesi Tengah yang menewaskan satu keluarga & pembakaran rumah warga,” ujar AHY melalui keterangan di media sosialnya, Senin.

Iapun mendukung upaya aparat penegak hukum untuk mengungkap dan menangkap para pelakunya karena menimbulkan ketakutan di masyarakat. “Saya juga mendukung tindakan tegas pemerintah untuk mengusut tuntas kasus ini. Jangan sampai ketakutan masyarakat yang berlarut-larut menjadi sumber perpecahan & konflik di masa depan

Sebagai info, Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Awi Setiyono mengatakan terungkapnya peristiwa itu bermula saat anggota Polsek Palolo pada Jumat (27/11/20) pukul 10.30 WITA, menerima informasi dari masyarakat, ada salah satu warga Dusun Lima Lewonu yang dibunuh secara kejam, dan beberapa rumah dibakar oleh orang tidak dikenal.

"Kemudian anggota Polsek Palolo segera mendatangi TKP, dan pada pukul 13.00 WITA anggota yang dipimpin Kapolsek Palolo sampai di TKP. Sesampai di TKP anggota Polsek Palolo menemukan empat mayat dan tujuh rumah warga dalam kondisi terbakar," kata Awi dalam keterangan tertulis, di Jakarta, Sabtu (28/11).

Polres Sigi kemudian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pada pukul 18.00 hingga 23.00 WITA. Selain itu, Tim Inafis Polda Sulteng juga diturunkan untuk melakukan evakuasi jenazah.

Petugas kepolisian juga turut menginterogasi lima orang saksi. Berdasarkan kesaksian mereka diketahui bahwa pelaku berjumlah sekitar 10 orang, tiga di antaranya membawa senjata api, terdiri dari dua senjata api genggam dan satu senjata api laras panjang. [ham]


Tinggalkan Komentar