ASIK DORONG PARTISIPASI AKTIF IKA PMII JAKARTA BANTU SELESAIKAN PERMASALAHAN JAKARTA - Telusur

ASIK DORONG PARTISIPASI AKTIF IKA PMII JAKARTA BANTU SELESAIKAN PERMASALAHAN JAKARTA

Asik Samsul Huda-Foto. Yudo

telusur.co.id -

Ketua Majelis Pembina PW IKA PMII DKI Jakarta Asik Samsul Huda mengapresiasi gelaran FGD yang diselenggarakan oleh Pengurus Wilayah Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PW IKA PMII) DKI Jakarta terkait problematika tata kelola pemerintah Provinsi DKI Jakarta menuju Jakarta kota global.


Hadir pada FGD tersebut diantaranya Ketua PB IKA PMII Yayat Hidayat, Ketua PW IKA PMII DKI Jakarta Syarifuddin Salwani, Tokoh Masyarakat Betawi Junaidi Sahal, Direktur Eksekutif Centre for Strategic and International Studies Sholeh Basyari, Muladi Mugheni, BPK perwakilan DKI Jakarta Yitno.


Melalui tema yang bertajuk “Menguji Keberpihakan Tata Kelola, Ekonomi Inovatif, dan Ruang Hidup bagi Kesejahteraan Warga DKI Jakarta menyongsong Lima Abad”,
Asik menitipkan pesan agar FGD ini membahas secara serius ragam problematika yang dialami masyakarat ibu kota utamanya problem kesejahteraan, lingkungan maupun perubahan iklim.

"Yang itu mestinya (dibahas) dengan Jakarta yang berubah dari daerah khusus ibu kota menjadi kota global dan berbudaya," ujarnya saat memberikan sambutan, Kamis (22/1/2026), di Setu Babakan, Jakarta Selatan.

Sebagai garda terdepannya Nahdlatul Ulama sebagai pewaris Nabi, Ia pun mendorong agar IKA PMII Jakarta khususnya terlibat aktif dalam memberikan solusi atas ragam problematika yang menyelimuti Jakarta.

"PW IKA Jakarta harus ikut memikirkan permasalahan-permasalahan ini. Dan saya percaya karena disini nanti yang memutuskan ini dewan pakar semua yang memiliki kompetensi di bidangnya.

Di akhir Asik memberikan selamat atas terlaksananya gelaran FGD ini dan berharap agar forum ini akan melahirkan rekomendasi yang tertuang dalam bentuk gagasan-gagasan yang bermanfaat bagi transformasi Jakarta menuju kota global.

"Dan tentu rekomendasi ini nanti akan menjadi catatan penting bagi eksekutif di Jakarta terutama Pak Gubernur, untuk PW IKA memberikan rekomendasi ini secara serius dan tentu dilibatkan ke depannya," tandasnya. (Ham)

 


Tinggalkan Komentar