Babinsa 1907/BGS Kodim 0619/Pwk Imbau Masyarakat Tetap Waspada - Telusur

Babinsa 1907/BGS Kodim 0619/Pwk Imbau Masyarakat Tetap Waspada


telusur.co.id - Tanah longsor kembali terjadi di Kabupaten Purwakarta, yang mana kali ini terjadi di wilayah Desa Babakancikao dan Desa Kadumekar Kecamatan Babakancikao Kabupaten Purwakarta.

Diketahui kejadian tanah longsor pada hari Sabtu 20 Februari 2021 terjadi Dua lokasi di Kecamatan Babakancikao Purwakarta, yakni pada pukul 07.00 wib terjadi tanah Longsor di Kampung Krajan Desa Babakancikao dan pukul 10.57 wib kembali terjadi tanah longsor di areal perum Kadumekar Kampung Cikadu Desa Kadumekar.

Danramil 1907/Bungursari Kapten Arm Witopo melalui dua Anggotanya Sertu Eko Setyono Babinsa Desa Babakancikao dan Serda Yanto Babinsa Desa Kadumekar mengatakan, terjadinya tanah longsor diakibatkan tingginya intensitas hujan yang mengguyur Kabupaten Purwakarta.

"Dalam bencana alam tersebut mengakibatkan jalan kampung tertutup total, namun alhamdulilah tidak ada materil yang tertimpa tanah longsor dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut," ujar Sertu Eko. Minggu (21/2/2021).

Sementara itu, Serda Yanto berharap, di musim hujan, warga masyarakat dapat lebih waspada, karena dengan intensitas hujan yang tinggi selain mengakibatkan terjadinya banjir juga tanah longsor.

"Sekali lagi saya selaku Babinsa Desa menghimbau di musim hujan ini, masyarakat tetap waspada. Dan ingat jaga kebersihan lingkungan baik di air maupun di darat," ucapnya. (Deni Ramdani)


Tinggalkan Komentar