Begini Pesan Prasetyo Edi Kepada Ketua DPRD DKI Selanjutnya  - Telusur

Begini Pesan Prasetyo Edi Kepada Ketua DPRD DKI Selanjutnya 

Serah terima jabatan secara simbolis Ketua DPRD DKI Jakarta dari Presetyo Edi Marsudi kepada Khoirudin di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (26/8/24). (Ist).

telusur.co.id - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menyampaikan pesan kepada Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin yang bakal menempati kursi Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029. 

Sebagaimana diketahui, Khoirudin yang juga sebagai Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta diprediksi akan menempati puncak pimpinan DPRD DKI. Pasalnya, PKS mendapatkan kursi paling banyak di DPRD DKI yakni 18 kursi.
 
“Nah ini di sini juga saya kebetulan ada calon Ketua DPRD yang baru silakan Pak Khoirudin, dari fraksi PKS yang telah memenangkan pemilu legislatif di Jakarta,” kata Prasetyo di Jakarta, Senin (26/8/24).

Selain itu, Pras meminta Khoiruddin untuk menjaga hubungan baik dengan awak media. Menurutnya, keberadaan awak media bisa menjadi kontrol sosial atas kebijakan yang dikeluarkan pemerintah.

“Selama saya 10 tahun bertindak sebagai Ketua DPRD ini kita guyub Pak Khoirudin. Hubungan-hubungan seperti ini kita harus jaga, yang namanya pro dan kontra di media itu biasa, jangan dibawa ke hati, tetapi kita sebagai pimpinan dewan Harus clean and clear di badan kita,” ungkap Pras.

Selanjutnya, Pras juga mengungkapkan bahwa saat melakukan fungsi penganggaran, dirinya berupaya melakukan transparansi anggaran sehingga publik bisa mengetahui dan mengaksesnya dengan mudah.

“Jadi jangan yang sudah saya turunkan (warisi) baik, dibuat yang baru lagi yang artinya seperti pembahasan anggaran di DKI Jakarta. Dulu cuma ruangan kecil Pak, pas saya jadi Ketua Dewan saya buka di ruangan paripurna, dan saya buka untuk umum," kata Pras.

"Ini artinya kita semua dan teman-teman bisa merasakan bagaimana atmosfer pembahasan anggaran,” imbuhnya. [Fhr]


Tinggalkan Komentar