Dialektika Demokrasi " Mengawal Komitmen Kementerian Agama Dalam Penerapan Kebijakan Pesantren Ramah Anak" - Telusur

Dialektika Demokrasi " Mengawal Komitmen Kementerian Agama Dalam Penerapan Kebijakan Pesantren Ramah Anak"

Foto:telusur.co.id/Bambang Tri P

telusur.co.id -Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) bekerja sama dengan Biro Pemberitaan DPR RI menggelar diskusi Dialektika Demokrasi dengan tema " Mengawal Komitmen Kementerian Agama Dalam Penerapan Kebijakan Pesantren Ramah Anak" di Ruang PPIP Gedung Nusantara I Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.Kamis (6/3/2025). Tampil sebagai pembicara  Anggota Komisi X DPR RI Habib Syarief Muhammad, Anggota Komisi VIII DPR RI Selly Andriyana Gantina, Anggota Komisi VIII Maman Imanulhaq, Pengamat Pendidikan Andreas (Rumah Literasi 45) dan Moderator  Anggota KWP Erwin Siregar. 

Habib Syarief Muhammad,mengatakan, berbicara masalah pesantren melalui sejarah yang cukup panjang pesantren yang ada di Indonesia sudah melalui kurun waktu 3 abad.jadi sejak tahun 1700 sudah ada pesantren di Indonesia. dari tahun 1940 mulai mengalami sebuah proses kemajuan yang luar biasa cukup panjang jumlah pesantren di Indonesia hampir mencapai 40.000 dan banyak melahirkan tokoh-tokoh bangsa yang  negarawan, pesantren bagi terwujudnya kemerdekaan Indonesia sangat luar biasa .

 

 

 

 

 


 


Tinggalkan Komentar