telusur.co.id -Pebulutangkis tunggal putri andalan Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil lolos ke babak semifinal Olimpiade 2024 usai mengalahkan wakil Thailand Ratchanok Intanon dua gim langsung dengan skor 25-23, 21-9.
Menjadi wakil terakhir Indonesia di cabang bulutangkis, Gregoria tampil apik pada babak perempat final.
Duel ketat tersaji pada gim pertama. Kedua pemain menyajikan permainan reli-reli yang membuat penonton deg-degan.
Ratchanok sempat unggul pada skor 5-3. Namun, Gregoria mampu bermain lebih baik dan berbalik unggul 7-5.
Ratchanok mencoba untuk lebih menyerang Gregoria dan mampu berbalik unggul pada 9-8.
Gregoria bisa memimpin pada interval 11-10 usai pukulan silangnya tidak mampu dijangkau Ratchanok.
Selepas interval, pertandingan makin memanas. Baik Gregoria dan Ratchanok berbalik unggul pada beberapa momen poin.
Ratchanok sempat berada di atas angin setelah kesalahan dari Gregoria membuat unggul 18-15.
Gregoria tidak mau berlarut dan langsung menipiskan jarak dengan meraih dua angka.
Gregoria pun memaksa skor menjadi imbang kembali 19-19 setelah smes Ratchanok keluar.
Gregoria meraih game point terlebih dahulu di angka 20-19.
Ratchanok mampu memaksakan laga deuce dan mampu berbalik unggul pada 21-20.
Laga semakin menegangkan usai Gregoria yang sukses menggagalkan game point Ratchanok.
Gregoria mampu meraih game point kembali pada momen 24-23 usai smes Ratchanok gagal.
Gregoria akhirnya membuat pendukung Indonesia bersorak setelah pukulan Racthanok melebar sehingga gim pertama unggul 25-23.
Gim kedua masih berlangsung dengan ketat. Gregoria sempat tertinggal 5-3 dari Ratchanok.
Gregoria berusaha untuk keluar dari tekanan lewat variasi serangan lebih cepat. Hasilnya Gregoria mampu unggul lima angka pada interval 11-6.
Selepas interval, Gregoria melanjutkan momentum poin demi poin. Terlihat lebih nyaman dan percaya diri, Gregoria melaju dengan unggul 15-6.
Ratchanok yang terlihat semakin tidak fokus mampu dimanfaatkan Gregoria dengan baik.
Gregoria terus memimpin hingga meraih match point 20-9.
Akhirnya Gregoria memastikan kemenenangannya setelah pukulan netting Ratchanik menyangkut di net. Gregoria menutup gim kedua dengan kemenangan 21-9.
Kemenangan ini meloloskan Gregoria ke semifinal kemudian akan melawan tunggal putri unggulan pertama dari Korea Selatan, An Se-yong.