Program Kartu Prakerja Disuntik 30 T, Fadli Zon : Buang-Buang Uang - Telusur

Program Kartu Prakerja Disuntik 30 T, Fadli Zon : Buang-Buang Uang

Fadli Zon

telusur.co.id - Dalam situasi dan kondisi yang sulit akibat pandemi Covid-19, seharusnya pemerintah cermat dalam mengalokasikan anggaran negara. Jangan buang-buang uang untuk program yang tidak bermanfaat bagi masyarakat. 

Salah satu program yang disorot adalah program Kartu Prakerja yang mendapatkan suntikan dana sebesar 30 triliun. Anggota Komisi I DPR, Fadli Zon tak sungkan untuk mengkritik keras kebijakan tersebut.

"Ini Program Kartu Prakerja tak jelas, buang-buang uang untuk pelatihan padahal bisa gratis," ujar Fadli, Minggu.

Wakil ketua umum Partai Gerindra inipun menyarankan kepada pemerintah untuk membatalkan suntikan dana untuk program Kartu Prakerja. Lebih baik, anggaran 30 T dialokasikan untuk kebutuhan yang lebih penting.

"Sebaiknya uang Kartu Prakerja langsung diberikan pada mereka yang terkena PHK atau kasih insentif nakes dan bayar utang rumah sakit," usulnya.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan akan menambah anggaran program Kartu Prakerja sebesar Rp10 triliun menjadi Rp30 triliun dari sebelumnya Rp20 triliun untuk mengurangi beban masyarakat di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.
 
“Kami akan tambahkan Rp10 triliun lagi sehingga program Prakerja bisa menambah jumlah peserta 2,8 juta peserta, sehingga total anggaran menjadi Rp30 triliun,” kata Sri Mulyani dalam konferensi pers virtual, di Jakarta, Sabtu (18/7) malam. [ham]


Tinggalkan Komentar