Resmi Dilantik Pimpinan DPRD Jakarta, Wibi Bakal Mengedepankan Kolektif Kolegial - Telusur

Resmi Dilantik Pimpinan DPRD Jakarta, Wibi Bakal Mengedepankan Kolektif Kolegial

Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Provinsi DKI Jakarta Masa Jabatan Tahun 2024-2029 di Gedung DPRD DKI Jakarta,. Foto ist

telusur.co.id - Legislator NasDem Jakarta, Wibi Andrino resmi dilantik menjadi Pimpinan DPRD DKI Provinsi DKI Jakarta periode 2024-2029 dalam Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Provinsi DKI Jakarta Masa Jabatan Tahun 2024-2029 di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (04/10/2024).

 

Para Pimpinan DPRD mengucap sumpah dan janji pada prosesi yang dipimpin Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Jakarta Artha Theresia.

 

"Sumpah mengandung tanggung jawab terhadap bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Tanggung jawab memelihara dan menyelamatkan Pancasila, UUD 1945, serta terhadap tegaknya demokrasi," kata Artha sebelum memimpin pengucapan sumpah.

 

Sebelum pelantikan, Wibi Andrino menyempatkan diri menyambangi Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh guna meminta doa restu serta wejangan untuk menghadapi lima tahun kedepan.

 

"Dalam konteks Jakarta ini sangat penting, terlepas Jakarta tidak menjadi ibu kota kembali tetapi tetap menjadi central protection di republik ini," ujarnya.

 

Selama menjabat pimpinan di DPRD Provinsi DKI Jakarta, Wibi akan mengedepankan kolektif kolegial yang mana nantinya pimpinan yang dilantik hari ini akan mengedepankan semangat inklusif agar tidak hanya peran pimpinan, namun anggota dewan juga terlibat dalam keputusan-keputusan bersama eksekutif.

 

"Kita menyadari Jakarta merupakan kota sejuta mimpi banyak harapan, banyak asa daripada orang yang datang di Jakarta baik orang yang memang sudah ada di Jakarta lebih awal. Jadi kita berlima ini adalah harapan yang nantinya bisa menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan oleh masyarakat," terangnya.

 

Sejumlah anggota Fraksi NasDem lainnya yang turut hadir dalam rapat paripurna tersebut antara lain Jupiter, Nova Harivan Paloh, Imamuddin, Raden Gusti Arief Yulifard, Gias Kumari Putra, Muhammad Idris, Riano P Ahmad, dan Mohamad Ongen Sangaji. 

 

Kehadiran mereka mencerminkan solidaritas dan kekompakan Fraksi NasDem dalam mendukung agenda-agenda strategis yang akan dijalankan di tingkat Provinsi DKI Jakarta. [ham]


Tinggalkan Komentar