Sembunyi di Serang, Polisi Tangkap Buron Begal Staf Ahli KLHK - Telusur

Sembunyi di Serang, Polisi Tangkap Buron Begal Staf Ahli KLHK

Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat AKBP Teuku Arsya (foto: Ist)

telusur.co.id - Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Teuku Arsya Khadafi mengatakan, pihaknya menangkap satu orang buronan berinisial K alias Kibo. Seperti diketahui, Kibo merupakan pelaku begal terhadap Staf Ahli Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Slamet Supriyadi.

"Untuk tersangka berhasil kita tangkap, yang merupakan DPO dari kasus begal sepeda," ujar Arsya dalam keterangan tertulisnya, Kamis (4/2/21).

Arsya menjelaskan, Kibo diamankan saat bersembunyi di kawasan Serang, Banten. Saat bersembunyi, Kibo sengaja tidak membaur ke masyarakat sekitar.

"Tersangka saat itu berada di rumah dan mengurangi kegiatan di luar karena takut dikenali oleh warga sekitar," katanya.

Sebelumnya, Slamet menjadi korban pembegalan saat bersepeda bersama rombongan KLHK. Mereka saat itu bersepeda di Jalan Latumenten, Grogol Petamburan, Tambora, Jakarta Barat.

Pelaku tiba-tiba memepet Slamet dan mengambil ponsel yang disimpan di setang sepedanya. Dalam kasus ini polisi telah menangkap enam pelaku. (fhr)


Tinggalkan Komentar