Usai Dilantik Sebagai Pj Gubernur Jakarta, Teguh Ingin Tuntaskan Banjir Terlebih Dahulu  - Telusur

Usai Dilantik Sebagai Pj Gubernur Jakarta, Teguh Ingin Tuntaskan Banjir Terlebih Dahulu 

Pj Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi. (Foto: Prmprov DKI).

telusur.co.id Hari pertama bekerja sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi mengaku akan menuntaskan terlebih dahulu masalah banjir di Jakarta. Mengingat pada bulan Oktober akhir Jakarta akan memasuki musim penghujan 

"Kita juga sudah harus persiapkan juga musim hujan, bagaimana kita mengantisipasi tidak akan ada gangguan terkait dengan masalah banjir, itu yang harus kita hadapi," kata Teguh di Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat, Jumat (18/10/24).

Selain itu, sebagai pimpinan tertinggi di Jakarta, Teguh mengungkapkan akan turut mensukseskan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada tanggal 20 Oktober mendatang.

“Ada tugas yang sudah di depan mata terkait dengan bagaimana kita ikut mensukseskan, mendukung pelantikan presiden,” ujar Teguh.

Selanjutnya, dia pun berjanji akan mensukseskan juga kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

“Pilkada pastinya harus bisa berjalan dengan sebaik-baiknya, apalagi Jakarta juga menjadi barometer dari berbagai wilayah di Indonesia,” jelasnya.

Terakhir, Teguh mengaku akan meneruskan program kerja yang telah dilakukan oleh Pj Gubernur Jakarta sebelumnya yaitu Heru Budi Hartono.

“Sebagai Pj Gubernur, kami juga pastinya terkait dengan bagaimana jalannya pemerintahan, roda pembangunan dan juga pembinaan kemasyarakatan,” ungkap dia.

“Kami akan mencermati berbagai terobosan-terobosan yang mungkin ada tentu saja, masukan dari seluruh elemen masyarakat termasuk rekan-rekan media massa sangat juga kami harapkan,” imbuhnya. [Fhr]


Tinggalkan Komentar