Anggota DPRD Jabar Serap Aspirasi Petani Leuwisadeng, Dorong Perbaikan Kebijakan Pertanian - Telusur

Anggota DPRD Jabar Serap Aspirasi Petani Leuwisadeng, Dorong Perbaikan Kebijakan Pertanian

M Rizky

telusur.co.id - Dalam rangka melaksanakan fungsi pengawasan terhadap penyelenggaraan pemerintahan daerah, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai NasDem, M. Rizky, menggelar Dengar Pendapat dan Diskusi tentang Pembangunan Kelompok Tani bersama masyarakat Desa Leuwisadeng, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor, Sabtu (8/11/2025).

Kegiatan ini menjadi wadah partisipatif antara DPRD dan kelompok tani untuk menyerap aspirasi serta mengevaluasi pelaksanaan berbagai program pertanian. Beragam masukan muncul, mulai dari distribusi bantuan, pelatihan teknis, hingga kebutuhan akses terhadap informasi pertanian dan pemasaran hasil tani.

Rizky menilai, keterlibatan langsung petani dalam dialog seperti ini menjadi kunci perumusan kebijakan yang efektif dan sesuai kebutuhan masyarakat.

“Kebijakan yang baik lahir dari suara lapangan. Petani tahu persis apa yang mereka butuhkan dan tantangan yang dihadapi. DPRD hadir untuk mendengarkan dan memastikan suara itu sampai ke pengambil keputusan,” ujar Rizky.

Menurutnya, keberhasilan program pertanian tidak hanya ditentukan oleh besar kecilnya bantuan, tetapi juga oleh efektivitas pelaksanaan, pendampingan, dan kemampuan petani dalam mengelola sumber daya.

“Kita ingin membangun sistem pertanian yang berkelanjutan, bukan sekadar program jangka pendek. Pemerintah daerah dan DPRD harus terus berkolaborasi agar setiap rupiah anggaran memberi dampak nyata bagi petani,” tegasnya.

Melalui pengawasan ini, Rizky berharap seluruh pemangku kebijakan di sektor pertanian dapat lebih sensitif terhadap kebutuhan petani serta berkomitmen meningkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan. (VC)


Tinggalkan Komentar