BEM KSI Desak Kejagung Periksa Erick Thohir dan Nicke Widyawati dalam Skandal Korupsi Pertamina - Telusur

BEM KSI Desak Kejagung Periksa Erick Thohir dan Nicke Widyawati dalam Skandal Korupsi Pertamina

Suasana massa aksi BEM KSI dan ratusan mahasiswa dari berbagai kampus di Indonesia demontrasi di depan Kejaksaan Agung RI

telusur.co.id - Badan Eksekutif Mahasiswa Kristiani Seluruh Indonesia (BEM KSI) menggelar aksi demonstrasi di depan Kejaksaan Agung RI dengan tajuk “Indonesia Darurat Korupsi”. Aksi ini dipimpin langsung oleh Koordinator Pusat BEM KSI, Charles Gilbert, dan diikuti oleh ratusan mahasiswa dari berbagai kampus di Indonesia.

BEM KSI meminta Kejaksaan Agung (Kejagung) untuk memeriksa Menteri BUMN RI, Erick Thohir dan mantan Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati, yang diduga mengetahui dan bertanggung jawab atas kebijakan yang menyebabkan dugaan kerugian negara hingga Rp 1 kuadriliun.

Koordinator Pusat BEM KSI, Charles Gilbert menyatakan bahwa, skandal ini adalah salah satu kasus korupsi terbesar dalam sejarah Indonesia. 

“Bagaimana bisa terjadi kebocoran anggaran sebesar ini tanpa adanya pengawasan yang ketat? Kami menuntut Erick Thohir dan Nicke Widyawati diperiksa untuk menjelaskan peran mereka dalam kasus ini,” lugasnya. Kamis, (13/3/2025).

BEM KSI menekankan bahwa, Kejaksaan Agung harus bekerja secara independen dan tidak boleh tunduk pada tekanan politik. Mereka juga meminta agar semua pihak yang terlibat, termasuk pejabat tinggi di Pertamina dan Kementerian BUMN, diproses secara hukum tanpa pandang bulu.

Selain itu, mahasiswa juga menyerukan agar reformasi sistem pengelolaan BUMN dilakukan guna mencegah kasus serupa terulang di masa depan. Aksi ini diakhiri dengan pernyataan sikap yang menegaskan bahwa BEM KSI akan terus mengawal kasus ini hingga tuntas. (ari)


Tinggalkan Komentar