Pemprov DKI Sediakan 6 LED Besar dan 2 Kantong Parkir Nobar Indonesia Vs Iraq di Monas  - Telusur

Pemprov DKI Sediakan 6 LED Besar dan 2 Kantong Parkir Nobar Indonesia Vs Iraq di Monas 

Kawasan Monas, Jakarta Pusat. (Ist).

telusur.co.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar nonton bareng (nobar) pertandingan Timnas Indonesia melawan Iraq yang digelar di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Kamis (2/5/24).

Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas Isa Sanuri mengungkapkan, pihaknya akan menyediakan enam layar lebar di sejumlah titik Kawasan Monas.

"Ada 6 layar LED, kalau nggak salah 20 X 12 meter," kata Isa saat dikonfirmasi awak media, Kamis (2/5/24).

Selain itu, Isa mengatakan, pihaknya juga bakal menyediakan dua kantong parkir, di antaranya parkiran IRTI Monas dan Lapangan Banteng.

"Di IRTI sama lapangan banteng. Karena di dalam berkoordinasi dengan Paspampres harus steril," terang Isa.

Isa mengungkapkan, bahwa Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono serta jajaran pejabat Pemprov DKI akan menghadiri nobar tersebut.

Untuk rangkaian acaranya, kata Isa, tak beda jauh dengan acara nobar sebelumnya di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

"Biasa aja nobar, sebelumnya dihibur sama artis, ada MC-nya. Kayak di Lapangan Banteng ya," ungkap dia.

Isa pun menargetkan estimasi masyarakat yang akan menonton Timnas Indonesia vs Iraq malam ini mencapai 15 ribu hingga 20 ribu penonton. Dia mengimbau kepada masyarakat yang hadir untuk menjaga kebersihan pasca acara nobar selesai.

"Jaga ketertiban, jangan buang sampah sembarangan," pungkasnya. [Fhr]


Tinggalkan Komentar