Peringati Haornas, GP NasDem: Prestasi Olahraga Harus Ditingkatkan - Telusur

Peringati Haornas, GP NasDem: Prestasi Olahraga Harus Ditingkatkan

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem bidang Pemuda dan Olahraga, Mohammad Haerul Amri (Foto : IST)

telusur.co.id - Prestasi olahraga Indonesia di ajang internasional belum begitu memuaskan banyak pihak, padahal, potensi atlet dan jumlah penduduknya cukup besar. Di gelaran Olimpiade Tokyo 2020, Indonesia berada di rangking 55 dengan meraih 1 emas, 1 perak, dan 3 perunggu.

Sedangkan di Paralimpiade Tokyo 2020, Indonesia berada di rangking 43 dengan 2 emas, 2 perak dan 4 perunggu.

Karena itu, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem bidang Pemuda dan Olahraga, Mohammad Haerul Amri mendesak agar pemerintah untuk meningkatkan kualitas sarana dan prasarana olah raga para atlet agar bisa bersaing dengan atlet negara lain.

"Hari Olahraga Nasional (Haornas) 9 September yang jatuh pada Kamis ini harus menjadi momentum untuk membangkitkan prestasi Indonesia di dunia olahraga," ujar Mohammad Haerul Amri dalam keterangan tertulisnya. 

Jangan sampai Hari Olahraga Nasional hanya dijadikan perayaaan tanpa makna. Harusnya, bisa dijadikan tolok ukur dan komtemplasi bagi pemerintah khususnya Kemenpora (Kementerian Pemuda dan Olahraga) agar berbenah diri.

Salah satu cara untuk menggenjot prestasi para atlet dengan memperbaiki dan meningkatkan berbagai fasilitas olahraga yang ada di Indonesia. Diakui Aam, biasa Mohammad Haerul Amri disapa, fasilitas olahraga di daerah besar dan maju memang cukup memadai dan bagus.

Tetapi, fasilitas diberbagai daerah kecil dan miskin masih jauh dari kelayakan. Oleh karenanya, pemerintah harus fokus menata dan membangun fasilitas olahraga di daerah-daerah. "Jika perlu pemerintah menaikan anggaran bagi kemajuan olahraga di Indonesia," usulnya.

Sekretaris Jenderal Garda Pemuda NasDem ini mengakui tanpa anggaran yang memadai sulit untuk meningkatkan kualitas para atlet.

"Setelah fasilitas dan anggaran memadai maka langkah berikutnyanya pola rekrutmen dan seleksi yang lebih ketat lagi," pungkas Aam yang juga wakil ketua umum PP GP Ansor.(fie) 


Tinggalkan Komentar