Amankan Pilkades Serentak Di 105 Desa, Polres Tobasa Siagakan Personel PAM   - Telusur

Amankan Pilkades Serentak Di 105 Desa, Polres Tobasa Siagakan Personel PAM  


telusur.co.id - Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo sudah mempersiapkan pasukannya guna melakukan pengamanan (PAM) jelang pesta demokrasi desa di 105 (seratus lima) desa yang mengikuti Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak, (Kamis, 5/12/2019) di Kabupaten Tobasa.

Demikian disampaikan AKBP Agus usai melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan untuk PAM Pilkades Serentak pada 105 Desa Kabupaten Tobasa thn 2019 dengan selaku Pimpinan Apel dan diikuti Para PJU, KASAT, Kapolsek Jajaran Res Tobasa dan seluruh Personil Polres Tobasa yang terlibat sebagai pengamanan dimasing-masing Tempat Pemungutan Suara.

Pada kesempatan itu Kapolres menyampaikan arahan supaya dalam melaksanakan Pam di setiap TPS bertugas dengan baik dan sungguh-sungguh melakukan poksi masing-masing.

"Ingat jaga kesehatan dan keselamatam saat melaksanakan tugas mulia ini, tidak dibenarkan membawa senpi (senjata api) saat Pam TPS. Kapolres juga mengungatkan supaya personil tetap menjalin komunikasi yang baik dengan para penyelenggara Pilkades, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh pemuda. Ingat selalulah bekerja dengan buddy system dan segala permasalahan yang dialami segera melaporkannya secara berjenjang," ujar Kapolres. 

Usai Apel bersmaa, kegiatan ini dilanjutkan dengan arahan dan Bimbingan di Aula Mardemak Polres Tobasa oleh Kapolres  Tobasa AKBP Agus Waluyo dan Kabag Ops Polres Tobasa Kompol Drs. Efendi Sinaga. [Ham]

Laporan: Jesron. 


Tinggalkan Komentar