Terdegradasi Dari Liga Inggris, Swansea Putus Kontrak Carvalhal - Telusur

Terdegradasi Dari Liga Inggris, Swansea Putus Kontrak Carvalhal


Telusur.co.id -

Gara-gara Swansea City terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League), nasib pelatih Carlos Carvalhal juga terdegradasi dari kursi kepelatihan.

Kepastian itu diungkapkan pemilik klub Huw Jenkins dalam sebuah keterangannya, Jumat. “Kami ingin berterima kasih kepada Carlos atas antusiasme, kerja keras dan komitmennya sejak tiba di klub pada bulan Desember,” kata Jenkins dalam sebuah pernyataan.

Kontrak manajer berusia 52 tahun itu berakhir pada akhir musim dan ketua Swansea Huw Jenkins mengatakan klub telah memutuskan untuk “bergerak ke arah yang baru”.

“Tentu saja, kami semua kecewa dengan degradasi klub dari Liga Premier, dan setelah berdiskusi dengan Carlos, kami merasa itu demi kepentingan terbaik dari kedua belah pihak bahwa kami perlu bergerak ke arah yang baru.

“Kami sekarang akan mencari seorang manajer baru untuk persiapan musim 2018-2019.” Mantan pelatih Sheffield Wednesday Carvalhal ditunjuk untuk menggantikan Paul Clement pada Desember lalu dan berperan meningkatkan performa awal tim dan membawa Swansea naik ke posisi 13 dalam klasemen.

Namun mereka akhirnya gagal meraih kemenangan dalam sembilan pertandingan terakhir mereka musim ini sehingga berakhir di urutan ketiga terbawah dengan 33 poin.

Klub itu juga mengkonfirmasi pelatih tim pertama Joao Mario dan Bruno Lage telah meninggalkan Stadion Liberty, bersama dengan analis pertandingan Jhony Conceicao dan Paulo Sampaio.

Swansea akan memulai musim depan tanpa pemain kunci Angel Rangel dan Ki Sung-yueng, yang keduanya meninggalkan klub setelah degradasi. (ham)


Tinggalkan Komentar