telusur.co.id -Persija akan melanjutkan kiprahnya di Liga 1 2024/2025 pekan ke-13 dengan bertandang ke markas tim juru kunci Semen Padang FC, Jumat (6/12/2024).
Laga yang digelar di Stadion H. Agus Salim, Padang ini akan dimulai pukul 19.00 WIB.
Persija berambisi untuk meneruskan kemenangan yang sebelumnya diraih atas Persik pada laga sebelumnya.
Pelatih Persija Carlos Pena memasang target kemenangan agar menjaga posisi timnya di papan atas klasemen sementara Liga 1.
Meski yakin akan menang, Carlos tetap tidak ingin meremehkan tim tuan rumah yang saat ini berada di dasar klasemen Liga 1.
“Tidak ada laga yang mudah. Kami sangat respek kepada Semen Padang dan seperti tim lainnya di Liga 1. Mereka seri melawan Persib dan PSM. Kami respek kepada mereka,” kata Carlos Pena dalam konferensi pers jelang laga dikutip dari laman resmi klub.
Pelatih asal Spanyol ini yakin anak asuhnya datang dengan kepercayaan diri dan mental untuk menang.
“Tapi kami datang ke sini dengan kepercayaan diri. Jika kami melakukan yang terbaik, maka kami optimistis bisa meraih tiga poin. Setiap pertandingan kami menginginkan tiga poin, ini adalah ambisi dan mentalitas Persija,” tambah Carlos.
Ia juga mengatakan meski persiapan timnya pendek, tetapi timnya tetap fokus untuk pemulihan pasca laga sebelumnya dan nyatakan timnya fit dan siap memenangi laga nanti.
“Persiapan kami singkat, hanya empat hari setelah laga melawan Persik. Jadi kami fokus melakukan pemulihan pemain. Kini semua pemain fit dan siap untuk laga besok. Secara mentalitas bagus dan kami kami berusaha untuk mendapatkan tiga poin,” tegas Carlos.
Desember menjadi jadwal padat untuk seluruh tim Liga 1 termasuk Persija. Enam laga akan dilakoni Macan Kemayoran.
Saat ini Persija berada di posisi kelima klasemen sementara Liga 1 dengan 21 poin dari 12 laga yang telah dimainkan.