Uskup Agung Palestina: Penghinaan Terhadap Islam Bertujuan Memecah Belah Agama - Telusur

Uskup Agung Palestina: Penghinaan Terhadap Islam Bertujuan Memecah Belah Agama

Uskup Agung Kristen Ortodoks Romawi di Palestina Sebastia Atallah Hanna. (Foto: Parstoday).

telusur.co.id - Uskup Agung Kristen Ortodoks Romawi di Palestina, Sebastia Atallah Hanna mengatakan, penghinaan presiden Prancis terhadap kesucian Islam dan Muslim adalah menyebarkan kebencian antar agama dan kebijakan "Pecah Belah dan Kuasai".

Menurut laporan televisi al-Mayadeen, Selasa (27/10/20), Uskup Agung Hanna, juga mereaksi sikap anti-Islam Presiden Prancis Emmanuel Macron dan mengutuk penghinaan terhadap simbol-simbol agama di semua agama dan penciptaan perpecahan di antara mereka.

Sementara itu, Hanna menyerukan persatuan dan empati semua agama di dunia untuk melawan konspirasi dan perpecahan.

Beberapa waktu belakangan ini, majalah Prancis "Charlie Hebdo" sekali lagi menerbitkan kartun yang menghina tentang Nabi Muhammad Saw.

Terkait dengan hal ini, Presiden Prancis Emmanuel Macron, dalam pernyataan yang jauh dari tradisi diplomatik dan prinsip demokrasi, mengatakan bahwa Prancis akan terus menerbitkan kartun-kartun yang menghina Nabi Muhammad Saw. [Tp]


Tinggalkan Komentar