Telusur.co.id - Presiden Joko Widodo dipastikan sudah mengatongi nama pendampingnya untuk Pilpres 2019. Dan akan pengumumannya usai perhelatan Pilkada Serentak Juni nanti.
Demikian disampaikan Ketua DPP PDIP Andreas Hugo Pereira di Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis (7/6/18).
“Nama (Cawapres) sudah ada. Tapi pasti setelah Pilkada baru diumumkan,” ujar Andreas.
Sebagai partai tempat bernaung Jokowi, PDIP akan terus melihat perkembangan dari beragam opsi yang muncul di masyarakat. Apalagi, kata Andreas, hampir semua parpol pengusung sudah menyodorkan nama untuk mendampingi bekas Gubernur DKI Jakarta itu.
Keinginan partai banteng, lanjut anggota Komisi I DPR ini, yang menjadi pendamping Jokowi nanti, sosoknya harus mampu mendongrak suara untuk meraih kemenangan. Karena, akhir dari Pilpres adalah menang.
“Mau ngomong apa aja yang penting menang. Jadi cawapres harus dongkrak elektroal,” tuntasnya.[far]