Digitalisasi UMKM Indonesia Timur Diyakini Bisa Bangkitkan Ekonomi Lokal - Telusur

Digitalisasi UMKM Indonesia Timur Diyakini Bisa Bangkitkan Ekonomi Lokal


telusur.co.id - Sinergi digitalisasi UMKM Indonesia Timur Episode Kota Jayapura, bekerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) serta platform digital Grab Indonesia, diyakini akan membangkitkan ekonomi lokal. Terlebih, dalam rangka PON X Papua 2021 yang akan menjadi ajang perhatian para olahragawan.

Deputi Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM, Eddy Satriya mengatakan, wilayah Papua banyak menyimpan  talenta, local wisdom, local food product. Jika dimanfaatkan dan dikurasi dengan baik, bisa membangkitkan ekonomi warga.

"Kita harus memanfaatkan digitalisasi dan inovasi dengan agar UMKM masuk ke rantai pasok lokal, nasional dan global serta yang terakhir adalah bagaimana membuat, menciptakan dan mendorong koperasi menjadi modern," ujar Eddy dalam Webinar "Digitalisasi UMKM Indonesia Timur Episode Kota Jayapura", secara daring, Jumat kemarin. 

Eddy juga menyampaikan, UMKM lokal Papua bisa memaksimalkan pemanfaatan aplikasi-aplikasi, e-commerce, digitalisasi dalam berbagai bentuk dan dalam berbagai tujuan untuk pengembangan ekonomi, khususnya ekonomi masyarakat level mikro ini bisa sekaligus hand in hand dengan Pesta PON XX Papua 2021. 

Eddy menggaris bawahi, statistik yang sudah banyak dikutip tentang pelaku UMKM di Indonesia meliputi hampir 99,8% pelaku usaha di Indonesia, terdiri daripada UMKM khususnya pelaku usaha mikro. 

Kontribusi UMKM di sektor UMKM kepada PDB sebesar 60% begitu juga di sektor investasi yang hampir sama angkanya dan yang terpenting adalah penyerapan tenaga kerja 97% terserap di UMKM. 

"Kita bersyukur di satu sisi saat pandemi melanda, disisi lain literasi dan pemanfaatan digital menunjang perbaikan ekonomi khususnya e-commerce melonjak sangat tinggi. berbagai sektor komunikasi dan informasi dalam skala yang cukup besar harus dimanfaatkan terus, khususnya untuk UMKM," ucapnya. 

Eddy berharap, seluruh komponen bisa bersinergi memaksimalkan PON menjadi ajang peningkatan ekonomi lokal khususnya Papua dan lebih khusus lagi bagi UMKM. Mari kita sukseskan PON XX tahun 2021 #TORANGBISA.[Fhr]


Tinggalkan Komentar