telusur.co.id - Prawira Harum Bandung sukses mencuri kemenangan atas tuan rumah Pelita Jaya Bakrie dengan skor 65-74 pada gim pertama Grand Final Indonesian Basketball League 2023 (IBL 2023) di Hall A Basket Senayan, Jakarta Kamis (20/07/2023) malam.
IBL 2023 Defensive Player of The Year Reza Guntara menjadi bintang pada gim pertama ini dengan torehan 26 poin dan 7 rebound. Disusul oleh Jarred Shaw yang mencetak double-double dengan 12 poin serta 11 rebound.
Di sisi Pelita Jaya Bakrie Agassi Goantara yang bermain dari bench menjadi pencetak angka terbanyak dengan 15 poin dan Muhammad Arighi lewat 11 poin.
Kuarter pertama berjalan sangat ketat dengan masing-masing tim sempat kesulitan mencetak angka. Namun, Pelita Jaya mampu unggul 19-16.
Kuarter kedua Prawira mampu keluar dari tekanan dan bangkit. Hasilnya skor imbang 38-38 mengakhiri babak pertama.
Prawira langsung menggebrak dan cukup dominan. Namun, MVP Foreigner IBL 2023 Brandone Francis harus di-eject oleh wasit setelah melakukan dua kali mendapatkan technical foul.
Kehilangan Francis tak cukup bagi Pelita Jaya menguasai permainan atas Prawira. Pelita Jaya sempat mengejar serta unggul lewat Prastawa dan Arighi.
Namun, Prawira mampu unggul 54-58 pada akhir kuarter ketiga.
Kuarter akhir Pelita Jaya berusaha mengejar ketinggalan. Tapi, Indra Muhammad membuat tembakan tiga angka yang membuat unggul Prawira.
Reza Guntara dan Yudha Saputera memimpin Prawira menjauhkan skor hingga dua digit.
Prawira akhirnya menyudahi perlawanan Pelita Jaya di kandangnya dengan skor 65-74.
Gim kedua akan digelar di GOR C-tra Arena, Bandung Sabtu (22/07/2023). Jika Pelita Jaya menyamakan kedudukan, maka laga akan dilanjutkan hari berikutnya di tempat yang sama. [Cad]