Telusur.co.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan PDIP telah lolos tahapan verifikasi faktual.
Ketua Umum Partai berlambang kepala banteng, Megawati Soekarnoputri mengatakan, langkah yang dilakukan KPU sebagai bentuk kemajuan KPU.
“Saya sangat mendukung untuk masalah verifikasi faktual ini, sebagai pelaksanaan dari putusan MK,” ujar Mega di Kantor DPP PDI Perjuangan Jalan. Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (29/1/18).
Tak hanya itu, anak dari sang Proklamator RI, Soekarno, merasa lega dan bersyukur, karena partainya dinyatakan lolos tahapan verifikasi faktual.
“Alhamdulillah akhirnya apa yang selama ini ditunggu selesai,” ucapnya.
Verifikasi faktual terhadap PDIP, dipimpin oleh dua Komisioner KPU, Wahyu Setiawan dan Ilham Saputra didampingi satu orang Komisioner Bawaslu yakni Fritz Edward Siregar.[far]