telusur.co.id -Timnas Indonesia U-17 menutup laga terakhirnya di Grup C Piala Asia U-17 2025 dengan sempurna. Pada laga ketiga, Garuda Muda sukses mengalahkan Afghanistan dengan skor 2-0 di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jumat (11/04) dini hari.
Dua gol kemenangan timnas U-17 dicetak pada menit-menit akhir pertandingan oleh dua pemain pengganti Fadly Alberto dan Zahaby Gholy.
Pelatih Nova Arianto melakukan rotasi besar-besaran dengan mengganti tujuh pemain utamanya dari laga melawan Yaman.
Timnas membuka laga dengan melakukan serangan. Dua peluang emas tercipta namun masih belum dikonversi menjago gol oleh bek Putu Panji.
Afghanistan yang telah dipastikan gugur, bermain dengan lepas dan terbuka. Variasi serangan yang dilancarkan cukup merepotkan lini pertahanan timnas Indonesia.
Peluang-peluang kedua tim gagal menjadi gol karena buruknya penyelesaian akhir ketika sudah di area kotak penalti lawannya.
Afghanistan bahkan hampir mencuri gol pada menit ke-39. Kesalahan koordinasi antara kiper Dafa dan bek Indonesia, bola pantul menemui Mohammad Waris. Sayang tendangannya masih belum menemui sasaran.
Skor imbang tanpa gol menutup babak pertama.
Pelatih Nova Arianto membuat beberapa perubahan susunan emain dengan memasukkan Aldy Taher, Evandra Florasta, dan Fadly Alberto.
Pergantian ini sedikit banyak mempengaruhi jalannya permainan yang diterapkan Garuda Muda.
Pada menit ke-52, Rafi Rasyiq hampir membuka keunggulan bagi Indonesia. Setelah mampu melewati kiper Afghanistan, Rafi kalah berduel dengan bek Nazir Ahmad sehingga bola bisa diamankan.
Afghanistan kali ini mendapat peluang emas. Tendangan Waris masih melebar di samping gawang meski gawang telah kosong.
Menit ke-75, Fadly sempat mengancam gawang Afghanistan. Terbebas dari jebakan offside, tendangan Fadly yang melewati kiper Afghanistan masih terlalu lemah sehingga masih disapu bek lawan.
Ketika laga sepertinya akan berakhir tanpa gol, sebuah serangan balik cepat Aldiansyah melepaskan umpan akurat ke Fadly yang kemudian langsung menceplosan bola ke gawang Afghanistan.
Satu menit berselang, Indonesia menutup laga dengan gol dari Zahaby Gholy. Umpan silang akurat Aldiansyah, kali ini mampu disambar oleh Gholy yang terbebas dari penjagaan lawan.
Usai gol tadi, wasit langsung mengakhiri laga dengan skor akhir 2-0.
Pada babak selanjutnya, sebagai juara grup C, Indonesia akan menghadapi runner up dari Grup D pada Senin (14/04) pukul 21.00 WIB.