Penentu Arah Kebijakan, Perempuan Harus Aktif Di Politik - Telusur

Penentu Arah Kebijakan, Perempuan Harus Aktif Di Politik


Telusur.co.id -

Wakil Ketua DPD Darmayanti Lubis mengatakan, memasuki tahun politik 2019, keterlibatan perempuan sangat penting dalam menentukan arah kebijakan pemerintah. Untuk itu, ia mengharapkan perempuan aktif dalam dunia politik.

“Perempuan harus masuk dalam bidang politik, karena perempuan sangat dibutuhkan dan bisa penentu arah kebijakan,” ungkap Darmayanti kepada wartawan di gedung DPR, Jakarta, kemarin.

Menurutnya, dengan porsi 30 persen keterwakilan perempuan yang diatur dalam Undang-Undang Pemilu seharusnya menjadi pintu masuk untuk aktif dalam partai politik.

Jadi, harus disambut dengan memajukan dirinya dan membangun kesadaran bahwa Negara memang membutuhkan peran serta perempuan, tanpa berhenti memberi kesadaran akan manfaat perempuan berada pada pengambil keputusan dan kebijakan bagi kemajuan dan kepentingan perempuan khususnya dan bangsa pada umumnya.

“Saya berharap siapapun yang sudah duduk maupun belum duduk di DPR atau pemerintahan untuk menggugah masyarakat untuk kiranya memperjuangkan kebaikan bagi kepentingan perempuan dan anak,” ujarnya. ( ham )


Tinggalkan Komentar