telusur.co.id - Sebuah video yang memperlihatkan remaja berinisial ARM (15) menjadi korban pengeroyokan sekelompok orang viral di media sosial. Belakangan diketahui peristiwa tersebut terjadi di kawasan Graha Raya, Tangerang Selatan.
Kasie Humas Polres Tangerang Selatan, Ipda Galih mengatakan, pengeroyokan terjadi pada Jumat (24/3/23) sekitar pukul 02.30 WIB.
"Piket Reskrim Polsek Serpong dapat Informasi adanya keributan di Jalan Raya Graha Raya, Kelurahan Pakujaya, Kecamatan Serpong Utara," ujar Galih dalam keterangan tertulisnya, Minggu (26/3/23).
Awalnya, kata Galih, korban dan rekannya EES (16) mengendarai sepeda motor dari arah Pondok Aren menuju Serpong Utara. Saat melintas di lokasi, mereka dikejar dan diteriaki sekitar 10 orang.
"Kedua korban berusaha untuk menghindari sekelompok orang tersebut, akan tetapi sepeda motor yang dikendarai korban menabrak sepeda motor di depannya sehingga mengakibatkan kedua korban terjatuh dari kendaraannya," tuturnya.
Setelah terjatuh, sambung Galih, rekan korban EES langsung melarikan diri menuju perumahan di sekitar lokasi. Namun sayang ARM tidak dapat melarikan diri dan dikeroyok 10 orang.
"Pelaku melakukan perusakan sepeda motor milik korban saudara EES. Akibat kejadian tersebut, kedua korban mengalami luka-luka serta sepeda motor yang dikendarainya rusak," tandasnya. (Tp)