telusur.co.id - Seorang ibu berinisial SW (43) tewas di rumahnya di Sukamaju Baru, Tapos, Depok. Sementara ayah BA (49) dan anak RA (23) menderita luka-luka.
Kapolsek Cimanggis, Kompol Arief Budiharso mengatakan, kasus tersebut dipicu masalah internal keluarga. Dugaan sementara, ada masalah keuangan bisnis kardus kemasan yang dimiliki keluarga tersebut.
"Korban ini punya usaha terkait pengelolaan kardus, packing kardus. Dikelola oleh keluarga tersebut, termasuk anaknya juga dilibatkan," ujar Arief, Jumat (11/8/23).
Arief menjelaskan, RA yang dipercaya memegang bisnis ditengarai tak transparan mengelola keuangan. Kemudian BA turun tangan untuk mengusut persoalan tersebut.
"Ayahnya ingin membenahi jangan sampai ada masalah dalam bisnis itu," katanya.
Sebelumnya, warga Sindangkarsa, Sukamaju Baru, Tapos, Kota Depok dihebohkan dengan penemuan dihebohkan dengan penemuan satu keluarga dalam kondisi bersimbah darah di dalam rumah. Mereka diduga korban pembunuhan.
Kapolsek Cimanggis, Kompol Arief Budiharso mengatakan, dalam peristiwa tersebut, seorang wanita berinisial SW (43) ditemukan meninggal dunia. Sementara suaminya BA (49) dan anaknya RA (23) ditemukan dalam kondisi terluka.
"Yang meninggal itu ibunya, dan luka itu bapaknya. Saya sudah cek tadi bapaknya luka pada bagian kepala dan tangan. Kalau untuk ibunya secara detail saya belum lihat," ujar Arief dalam keterangannya, Kamis (10/8/23).
Arief menjelaskan, peristiwa itu diduga terjadi pagi tadi. Warga yang mendengar teriakan dari rumah korban langsung menerobos masuk.
"Jam 09.30 WIB itu masyarakat mendengar ada teriakan dari dalam rumah. Kemudian warga mencoba masuk," katanya. (Tp)