telusur.co.id - Dua maling spesialis spion mobil mengalami kecelakaan usai beraksi di kawasan Cakung, Jakarta Timur. Akibatnya, satu pelaku tewas di lokasi kejadian, sementara rekannya kritis dan dibawa ke RS Islam Pondok Kopi.
"Kejadiannya di sisi Tol Timur, Cakung Timur, Jakarta Timur pada minggu (4/8/24) sekitar pukul 09.30 WIB," ujar Kapolsek Cakung Kompol Panji Ali Candra dalam keterangannya, Senin (5/8/24).
Mulanya, kata Panji, pelaku ketahuan warga saat mencuri spion mobil. Pelaku kemudian diteriaki maling oleh warga.
"Salah satu warga melihat dan meneriaki kedua pelaku tersebut dengan sebutan maling," jelasnya.
Sontak kedua pelaku tersebut berusaha kabur dan melarikan diri menggunakan sepeda motornya. Panik lantaran dikejar warga, pelaku memacu kencang sepeda motornya.
"Karena membawa sepeda motor terlalu kencang, akibatnya pelaku menabrak tiang dan trotoar sehingga terjatuh di TKP," kata dia.
Akibat kecelakaan tersebut, BL (31) tewas di lokasi kejadian. Sementara AQJ (27) mengalami kritis, dan dibawa ke rumah sakit.
"Saat ini penanganan kasus pencurian spion ditangani Polsek Cakung. Sementara untuk kejadian Laka Lantas ditangani oleh Unit Laka Satlantas Satwil Polres Metro Jakarta Timur," tandasnya. (Prt)