Tingkatkan Kompetensi Profesional Guru, Tim Abmas ITS Latih MGMP Matematika Kota Madiun - Telusur

Tingkatkan Kompetensi Profesional Guru, Tim Abmas ITS Latih MGMP Matematika Kota Madiun

Giat tim Abmas dosen Departemen Matematika FSAD ITS bagi MGMP Matematika Kota Madiun

telusur.co.id - Dalam era globalisasi dan revolusi industri 4.0, pendidikan menjadi pilar utama dalam membentuk generasi yang memiliki keterampilan abad ke-21. Deep Learning atau Pembelajaran Mendalam telah diakui sebagai salah satu pendekatan yang mampu meningkatkan kualitas pembelajaran dan pemahaman siswa secara lebih dalam.

Oleh karena itu, diperlukan program edukasi dan pendampingan bagi guru dalam menerapkan deep learning dalam proses pembelajaran.
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang dilaksanakan oleh tim Abmas dosen ITS ini dimaksudkan untuk memberikan peningkatan pemahaman guru terkait dengan penerapan dari Matematika dan profe.

Tim Abmas dosen ITS diketuai Dra. Nur Asiyah, M.Si., serta beranggotakan; Prof. Drs. Basuki Widodo, M.Sc, Ph.D., Prof. Subchan, S.Si, M.Sc, Ph.D., Prof. Dr. Dra. Mardlijah, M.T., Prof. Dr. Chairul Imron, MI.Komp., Dr. Didik Khusnul Arif, S.Si, M.Si., Dr. Tahiyatul Asfihani, S.Si., M.Si., Drs. Lukman Hanafi, M.Sc., Drs Kamiran, M.Si., dan Raden Aurelius Andhika Viadinugroho, S.Si., M.Sc.

“Ini judul kegiatan Abmas kami; “Narasumber Pembelajaran Mendalam (Deep Learning) dan Pelatihan Kompetensi Pedagogik Guna Kompetensi Profesional Guru (MGMP_SMA) Matematika Kota Madiun”,” ujar Nur Asiyah lewat keterangan tertulisnya. Senin, (27/10/2025).

Jadwal PKM dosen Departemen Matematika FSAD ITS di MGMP Matematika Kota Madiun dilaksanakan di SMAN 2 Madiun, Jl. Biliton No. 24, Kel. Madiun Lor, Kec. Manguharjo, Kota Madiun, yang dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 17 April 2025, dan dilanjutkan dengan kunjungan ke Lokasi Abmas di SMAN 5 Madiun.

“Materi pembelajaran: Pembelajaran matematika inovatif berbasis IT, deep learning : Pemodelan Matematika, dan Pembelajaran Matematika dan Pelatihan Membuat soal Tes kemampuan Akademik untuk tingkat SMA,” tutur Asiyah, sapaan akrabnya.

Tujuan dari pengabdian ini adalah membantu para guru Matematika dalam memahami materi pembelajaran yang terkait dengan bidang matematika khususnya tentang peningkatan Numerasi matematika pada materi Geometri dan Pembelajaran matematika inovatif berbasis IT (IA, Quiziz, geogebra dll), Kemampuan profesional Guru (materi TKA, SNBT) serta Pembelajaran deep learning sesuai dengan pembahasan dan kesepakatan tim Abmas ITS bersama pihak MGMP Matematika Kota Madiun dengan pendekatan pembelajaran mendalam. 

“Selama pelaksanaan pelatihan, tim Abmas ITS menjelaskan dan memaparkan materi yang membawa pada peningkatan Numerasi matematika dan Pembelajaran matematika inovatif berbasis IT (IA, Quiziz, geogebra dll), Kemampuan profesional Guru (materi TKA, SNBT) serta Pembelajaran deep learning,” ucap Asiyah.

Dilanjutkan demgan metode-metode atau cara-cara menyelesaikan soal-soal untuk melatih analisis permasalahan matematika dan penguatan konsep dasar dalam menyelesaikan permasalahan yang ada. Pembelajaran matematika inovatif berbasis IT, Pembekalan kemampuan profesional guru (materi TKA, SNBT), dan Pembahasan materi pembelajaran matematika dan pelatihan membuat soal tes kemampuan akademik untuk tingkat SMA.

“Target luaran Abmas ini pertama, menghasilkan modul pelatihan dari semua materi yang telah disampaikan sebagai dokumen bukti pengabdian. Kedua, berita kegiatan pengabdian masyarakat dosen Matematika ITS melalui media massa dan jurnal nasional Sewagati. Ketiga, guru dapat menerapkan strategi pembelajaran mendalam dalam proses belajar-mengajar. Keempat, siswa mengalami peningkatan dalam pemahaman dan keterampilan berpikir kritis,” tutup Asiyah. (ari) 


Tinggalkan Komentar