Utut Adianto Akui Mencari Bibit Pemain Catur Tak Mudah - Telusur

Utut Adianto Akui Mencari Bibit Pemain Catur Tak Mudah


telusur.co.idAnggota MPR RI, Utut Adianto menilai bahwa dalam mencari bibit pemain catur di Indonesia saat ini sangat sulit dibanding dulu.


Sebab, menurut dia, olahraga seperti catur memerlukan ketenangan dan konsentrasi yang tinggi di setiap permainan.

Dalam suatu negara lanjut Ketua Umum PB Percasi, memang tidak begitu banyak peminatnya. Karena, kebanyakan orang saat ini hanya berfikir pendek, meski tidak semua memiliki pandangan yang sama.

"Sekarang makin sulit menekuni catur karena dengan saat ini orang akan berfikir sekarang saya harus dapet apa," ucap dia dalam konfrensi pers di komplek parlemen, Senayan Jakarta, Senin (14/6/21).

Utut yang juga pernah menjabat sebagai wakil ketua DPR RI periode 2014-2019 mengaku bahwa sewaktu ia menjadi master catur di Indonesia pernah mengunjungi satu negara yaitu Norwegia. Disana, paparnya, hanya ada beberapa orang yang menekuni catur  dan sekarang malah berhasil menjadi master catur Internasional.

"Ketika saya ke Norwegia tepat  di suatu tempat di atas orang bermain ski hanya 15 orang saja yang menekuni percaturan," ungkapnya.

Oleh karenanya, politisi PDIP ini berharap para generasi muda mampu mengembangkan hobi khususnya percaturan agar perkembangan olahraga catur berkembang dengan pesat

"Sebelum jadi pecatur hobi dulu baru fasion. Menekuni catur adalah pilihan sunyi," tukasnya.[iis]


Tinggalkan Komentar