telusur.co.id - Penduduk Donetsk menyambut "Pasukan Ahmad" dari Rusia dengan air mata dan pekikan “Allahu Akbar”.
Sebuah penggalan video beredar di media sosial tentang kedatangan pasukan khusus yang menamakan dirinya “Pasukan Ahmad” di salah satu kota di Republik Donetsk Rusia yang telah dibebaskan.
Dalam video yang ditayangkan Rai Al-youm, Sabtu (4/2/23) tersebut, terlihat warga sipil menyambut kedatangan "Pasukan Ahmad" itu dengan suka cita.
Video tersebut juga memperlihatkan warga sipil meninggalkan tempat perlindungan mereka, dan menangis haru atas kedatangan pasukan tersebut.
"Allahu Akbar...Pasukan Ahmad," seru warga sipil sambil menangis haru.
Untuk diketahui, “Pasukan Ahmad” adalah pasukan khusus dari Rusia yang berafiliasi dengan Presiden Republik Chechnya, Ramzan Kadyrov. [Tp]