telusur.co.id - ASUS memang dikenal selalu hadir dengan produk-produk yang desainnya stylish dan elegan. Begitu juga dengan produk laptop terbaru mereka, yaitu Zenbook S13 OLED UX5304. Laptop ini tidak hanya membawa performa dan spesifikasi yang bagus namun juga desain fisiknya begitu menarik, cocok bagi content creator.
Selain itu, laptop ini juga mumpuni untuk digunakan sehari hari, karena Laptop ASUS hadir dengan dilengkapi dengan Windows 11 Home. Ketika pekerjaan menumpuk, laptop ASUS dengan Windows 11 siap membantu Anda menyelesaikannya.
Laptop ASUS dengan Windows 11 yang lebih nyaman di mata, memungkinkan Anda mengekspresikan diri dan cara kerja terbaik Anda. Dan tidak hanya Windows 11 asli, tersedia juga genuine Microsoft Office 2021 untuk menunjang aktivitas kamu sepanjang hari.
Mari cari tahu seperti apa tampilan desain yang dihadirkan ASUS di perangkat ini!
● Desain Tampilan Fisik
Sebelum membeli sebuah laptop, seorang content creator sudah pasti perlu memperhatikan desain tampilan fisik dari perangkat tersebut. Hal ini mungkin terkesan sepele bagi sebagian orang. Namun bagi sebagian orang lainnya, desain fisik ini sangatlah penting karena berpengaruh pada mood saat menggunakan laptop tersebut.
ASUS Zenbook S13 OLED memiliki tampilan fisik yang terbilang unik dan menarik. ASUS membuatnya sebagai laptop dengan fisik tertipis dan bobot teringan. Lebih dari itu tampilannya dibuat begitu simple dan elegan. Sangat relevan dengan selera pengguna gadget zaman sekarang yang lebih suka desain simple namun tetap terlihat mewah.
Laptop ini memiliki fitur 180 derajat ErgoLift hinge sehingga pemakaiannya bisa diatur lebih fleksibel. Selain itu ada color jump di bagian keyboard area yang akan mempermudah pengguna saat menggunakannya. Bagian layarnya juga terlihat jauh lebih luas karena menggunakan desain NanoEdge Display. Selain itu bagian touchpad juga jauh lebih luas dan menggunakan teknologi ErgoSense.
Bodi luar dari laptop ini menggunakan material plasma ceramic aluminium yang tidak hanya eco-friendly namun juga tampak begitu estetik. Inilah yang membuat ASUS Zenbook S13 OLED terlihat unik dan eksklusif. Tidak seperti produk laptop lain dan hal inilah yang membuat pengguna dijamin bisa merasa lebih percaya diri.
● Pilihan Warna
ASUS hanya menghadirkan 2 pilihan warna pada produk laptop Zenbook S13 OLED UX5304 ini. Meskipun pilihan warnanya terbatas, namun ASUS berusaha untuk menghadirkan pilihan terbaik. Keduanya sama-sama terlihat elegan dan menunjukkan kesan simple yang mahal.
Pilihan warna pertama adalah Basalt Grey dengan warna dasar abu-abu yang terlihat netral dan elegan. Kemudian pilihan warna kedua adalah Ponder Blue yang cenderung kebiruan dan tampak begitu natural. Warna-warna ini memang terkesan netral jadi cocok untuk dipakai baik oleh pengguna pria maupun wanita.
Setiap warna tersebut ternyata memiliki makna tersendiri. ASUS menghadirkan warna Basal Grey karena terinspirasi dari kecantikan natural formasi bebatuan yang indah. Sementara itu warna Ponder Blue memiliki tone yang jauh lebih gelap dan ternyata terinspirasi dari keheningan malam.
Kedua warna laptop ini sangat melengkapi desain fisik yang dihadirkan oleh ASUS. ASUS Zenbook S13 OLED tersebut jadi terlihat jauh lebih elegan dan memiliki kesan mahal. Ditambah lagi dengan desainnya yang begitu tipis dan mudah dibawa kemana-mana.
● Corak Unik pada Badan Laptop
Selain menerapkan dua pilihan warna yang elegan, ASUS juga menghadirkan corak unik pada badan laptop ini. Ada desain contemporary silhouette yang membuatnya terlihat semakin cantik. Meskipun menghadirkan corak di bagian badan laptopnya, namun ASUS berusaha tetap mengutamakan tampilan yang minimalis dan stylish.
Terdapat corak siluet garis yang simple di bagian badan laptop. Menurut ASUS, corak ini menggambarkan desain murni yang terinspirasi dari konsep modern minimalis. Adanya corak tersebut membuat laptop ini terlihat jauh lebih modern dan membuatnya tidak tampak membosankan.
ASUS Zenbook S13 OLED memiliki portabilitas yang sangat baik karena ringan dan tipis. Laptop ini sangat mudah dibawa kemana-mana dan berkat desainnya yang berkelas ini, pengguna akan merasa jauh lebih percaya diri untuk menenteng laptop tersebut. Lebih dari itu, desain yang dibawa oleh perangkat laptop ini bisa meningkatkan rasa percaya diri Anda saat harus bekerja di tempat umum.
Terlihat jelas bahwa laptop ini sangatlah cocok untuk digunakan oleh para content creator di luar sana. Selain butuh laptop dengan spesifikasi dan teknologi yang canggih, mereka juga perlu laptop dengan tampilan menarik. Apalagi seorang content creator sering bekerja dari mana saja, terutama tempat-tempat umum.
Laptop ini menghadirkan kemudahan bagi pengguna yang bekerja secara fleksibel dari mana saja. Termasuk content creator yang perlu berpindah ke berbagai tempat untuk bekerja. Desain fisiknya benar-benar membuat laptop ini mudah dibawa dan membuat Anda lebih percaya diri.[Fhr]