Alhamdulillah, Kasus Covid-19 Kabupaten Garut Menurun - Telusur

Alhamdulillah, Kasus Covid-19 Kabupaten Garut Menurun

Bupati Garut Rudy Gunawan

telusur.co.id - Kabupaten Garut salah satu wilayah di Jawa Barat di saat wabah virus Covid-19 melanda daerah ini, sempat menjadi perhatian baik Pemerintah Pusat maupun Provinsi Jawa Barat. Pemerintah Daerah Garut pun sempat panik, lantaran terverifikasi pasien positif terus bertambah sehingga masuk dalam zona merah.

Berbagai upaya pemerintah daerah dalam penanganan percepatan Covid-19 dilakukan agar virus corona tidak mewabah secara berkembang ke seluruh pelosok Garut. Bahkan akhirnya ada salah satu desa yang di karantina, lantaran terdapat dalam satu keluarga terkonfirmasi positif Covid-19.

Bupati Garut Rudy Gunawan menyatakan, saat ini Kabupaten Garut sudah tidak ada lagi pasien positif Covid-19. Pasien positif Covid-19 terakhir yaitu KC24 seorang pria asal Kecamatan Kadungora dinyatakan sembuh. Demikian dikutif oleh Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Garut Yeni Yunita dalam siaran persnya Selasa (7/7/2020) di Garut Jawa Barat.

Yeni Yunita dalam siaran persnya menyampaikan, total kasus positif Covid-19 di Kabupaten Garut hingga Selasa (7/7/2020) sebanyak 26 kasus. Dari jumlah tersebut, kata Yunita, tiga kasus meninggal dunia dan 23 orang dinyatakan sembuh.

Meskipun demikian, ungkap Yunita mengaku, masih ada laporan penambahan kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 1 orang dari Kecamatan Banyuresmi dan Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 1 orang dari Kecamatan Garut Kota.

"OTG memiliki riwayat ia pernah melakukan kontak erat dengan kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kota Bandung, yang bersangkutan telah dilakukan penyelidikan epidemiologi dan pengambilan sempel Swab," jelas nya.

Jumlah total kasus Covid-19 di Kabupaten Garut hingga Selasa (7/7/2020) sebanyak 4.864 kasus yang terdiri dari OTG sebanyak 2.022 kasus, sementara 214 kasus masih dalam tahap observasi tanpa ada kasus kematian. 

Sedangkan ODP tercatat 2.736 kasus, 32 kasus diantaranya masih tahap pemantauan, 6 kasus dalam perawatan dan 2.698 kasus selesai pemantauan, sejumlah 15 kasus diantaranya meninggal dunia. Untuk PDP sejumlah 82 kasus, 2 kasus dalam perawatan, 78 kasus selesai perawatan, 16 meninggal dunia.

Status zona kuning Bupati Garut Rudy Gunawan akan segera melakukan klarifikasi ke Pemprov Jawa Barat terkait status zona kuning yang ditetapkan Pemprov Jabar. "Kami akan segera ke Bandung untuk melakukan klarifikasi, bagaimanapun kami tatap melakukan kewaspadaan," pungkasnya. [ham]


Tinggalkan Komentar