Anies Bantah Pemotongan Anggaran Pendidikan Untuk Formula E - Telusur

Anies Bantah Pemotongan Anggaran Pendidikan Untuk Formula E

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. (Foto: telusur.co.id/Eka Mutia)

telusur.co.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan membantah, banyaknya anggaran yang terpotong dalam RAPBD DKI tahun 2020, guna pembiayaan Formula E.

Anies memastikan masing-masing anggaran sudah sesuai dengan posnya masing-masing.

"Masing-masing sudah ada posnya," kata Anies di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Selasa (3/12/19).

Ia pun mencontohkan, anggaran di pos bidang Pendidikan. Dikatakannya, anggaran bidang pendidikan di tahun 2020  ada penyederhanaan.

Pasalnya, kata dia, anggaran tahun depan akan berfokus pada mutu pendidikan, bukan pada infrakstruktur bangunan sekolah. 

"Sering kali kita menggap perhatian kita di bidang pendidikan hanya pada infrakstruktur fisik, lalu dililihatnya selalu rehab sekolah. Pendidikan itu fokusnya pada kualitas, pada konten. Kalau kita bicara hanya pada infrakstruktur terus, ini seperti cipta karya bangunan yang diukur," ujar Anies.

Ia memastikan, peningkatan mutu adalah hal yang sangat penting untuk pendidikan saat ini.

"Justru kita memberikan porsi untuk peningkatan mutu pendidikan. Baik mulai guru, pelatihan-pelatihannya sifatnya konten. Kalau membangun manusia itu lewat konten, gak bisa hanya di infrakstruktur saja," terangnya.

Seperti diketahui, Pemprov DKI banyak memangkas anggaran di tahun 2020. Seperti di bidang pendidikan, pemangkasan dimulai dalam dana revitalisasi GOR dan stadion sebesar Rp 320,5 miliar di Dispora hingga pemangkasan alokasi sebesar Rp 455,4 miliar untuk rehabilitasi sekolah di Disdik DKI.

Fraksi PSI curiga, pemangkasan itu harus dilakukan demi membiayai acara balap mobil kelas dunia (Formula E) yang akan dilakukan pada bulan Juni 2020. [Fhr]

Laporan: Eka Mutia


Tinggalkan Komentar