telusur.co.id - Tidak hanya membuat ruangan terlihat estetik, menata koleksi buku di atas rak juga bisa memudahkan kamu untuk menemukan buku favorit.
Nah, biar ruangan terlihat semakin menawan, berikut beberapa ide menata buku di atas rak.
1. Pisahkan berdasarkan warna
Sampul buku bisa menciptakan kesan yang lebih menarik. Jadi, kamu dapat mengelompokkan berdasarkan warna sampul yang senada. Semakin berwarna, rak buku di dalam ruangan akan terlihat estetik.
2. Berdasarkan ukuran
Menata buku berdasarkan ukuran juga bisa menciptakan tampilan yang lebih rapi dan teratur. Susun buku-buku yang memiliki tinggi yang serupa dalam satu rak. Cara lainnya adalah mengurutkan buku dari yang paling tinggi hingga pendek untuk memberikan tampilan simetris.
3. Urutkan berdasarkan huruf
Ciptakan perpustakaan kecil di rumah dengan mengurutkan buku berdasarkan huruf. Ada dua cara yang bisa kamu lakukan, yaitu mengurutkan berdasarkan judul buku dan nama penulis. Kamu dapat memakai urutan abjad yang paling mudah menurut kamu dalam menemukan buku favorit.
4. Kombinasikan dengan menumpuk buku
Kalau ingin membuat rak terlihat unik, kamu bisa mengkombinasikan susunan buku dengan menumpuknya. Namun, berikan jarak antara susunan buku yang berdiri dan berbentuk tumpukan. Lalu, tambahkan sedikit hiasan, seperti pajangan dan vas bunga. Jadi, rak tetap terlihat estetik.
5. Letakkan Buku Favorit di Tengah
Terakhir, letakkan buku-buku favorit yang ingin kamu tampilkan, letakkan di bagian tengah rak. Lalu, gabungkan buku-buku favorit dengan dekorasi, seperti foto atau tanaman hias untuk menciptakan titik fokus yang menarik.
Nah, itu dia beberapa ide menata koleksi buku di atas rak. Kamu bisa membeli berbagai model rak buku hanya di toko resmi online INFORMA melalui ruparupa.
Di sini, kamu juga bisa belanja perabot lainnya, seperti meja belajar anak, kursi kerja, hingga lemari pakaian. Dapatkan juga penawaran menarik khusus buat kamu![Fhr]