Dubes RI Sambut Kedatangan KRI Sultan Iskandar Muda-367 di Jeddah - Telusur

Dubes RI Sambut Kedatangan KRI Sultan Iskandar Muda-367 di Jeddah

Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) Republik Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi, Dr. Abdul Aziz Ahmad. foto ist

telusur.co.id - Suasana penuh kebanggaan menyelimuti Jeddah Islamic Port, Arab Saudi, ketika KRI Sultan Iskandar Muda-367 (KRI SIM-367) merapat pada Kamis (8/1). Kapal perang TNI Angkatan Laut itu membawa prajurit Satgas Maritime Task Force (MTF) TNI Konga XXVIII-P/UNIFIL yang baru saja menuntaskan misi perdamaian di Lebanon di bawah bendera Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) Republik Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi, Dr. Abdul Aziz Ahmad, hadir langsung menyambut kedatangan mereka. Turut mendampingi sejumlah pejabat perwakilan RI dan mitra strategis setempat, termasuk HOC KJRI Jeddah Yusron B. Ambary, Atase Pertahanan RI Brigjen TNI Eri Nasuhi, Atase Laut Kolonel Laut (E) Arsyam Wahid, serta perwakilan dari Royal Saudi Naval Force dan Coastguard.

Dalam sambutannya di atas geladak heli, Dubes Abdul Aziz menyampaikan apresiasi atas profesionalisme Satgas MTF yang dipimpin Letkol Laut (P) Anugerah Annurullah. “Kehadiran kalian di Jeddah bukan sekadar singgah, melainkan kepulangan para pahlawan perdamaian. Prestasi dalam operasi maritim dan diplomasi militer dengan Angkatan Laut Lebanon telah memperkuat posisi tawar Indonesia di mata dunia,” ujarnya tegas.

Usai sambutan, Dubes RI bersama rombongan melakukan ship tour, meninjau berbagai kapabilitas KRI SIM-367 mulai dari anjungan kapal, Pusat Informasi Tempur (PIT), hingga helikopter AS 565 MBe Panther HS-1306 yang terparkir di geladak heli.

Kedatangan KRI SIM-367 di Jeddah merupakan bagian dari tahap re-deployment sebelum kembali ke tanah air. Selama singgah, Satgas MTF melaksanakan kegiatan diplomatik sekaligus bekal ulang logistik, baik bahan makanan maupun logistik cair, untuk memastikan kesiapan kapal dalam menempuh perjalanan panjang melintasi Samudra Hindia menuju Indonesia.

Misi perdamaian yang dijalankan selama hampir satu tahun di Lebanon menjadi catatan penting bagi TNI AL dalam kontribusinya menjaga stabilitas kawasan. Kepulangan Satgas MTF ini pun disambut sebagai bukti nyata peran Indonesia di panggung internasional. [ham]


Tinggalkan Komentar