Bentrok FBR dengan Pemuda Pancasila di Pasar Lembang Diduga Akibat Rebutan Lahan - Telusur

Bentrok FBR dengan Pemuda Pancasila di Pasar Lembang Diduga Akibat Rebutan Lahan

Bentrok ormas di Pasar Lembang, Ciledug (Tangkapan layar)

telusur.co.id - Organisasi masyarakat Forum Betawi Rempug (FBR) dan Pemuda Pancasila (PP) terlibat bentrok di Pasar Lembang, Ciledug, Kota Tangerang, Jumat (19/11/21) malam. Akibat bentrok tersebut setidaknya tiga orang terluka.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Deonijiu De Fatima mengatakan, pihaknya masih mendalami kasus tersebut. Dugaan sementara, bentrok terjadi akibat masalah rebutan lahan.

"Yang jadi pemicu (bentrok FBR dengan PP di Pasar Lembang) merebut lahan," ujar Deonijiu saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (21/11/21).

Menurut Deonijiu, bentrok antar dua ormas ini memang bukan pertama kalinya terjadi. Diduga karena bentrokan sebelumnya, kedua ormas ini masih menyimpan dendam.

"Bisa saja antara yang sudah-sudah terjadi mereka saling balas membalas," ujarnya.

Dalam kasus ini, lanjut Deounijiu, pihaknya juga menyita barang bukti berupa senjata tajam. Nantinya polisi akan melakukan gelar perkara guna mendalami kasus bentrokan ini.

"Ini yang mau kita buktikan barang ini (senjata tajam) punya siapa. Makanya butuh waktu proses sidik sampai kita gelar perkara," terangnya. (Ts)


Tinggalkan Komentar