Spanduk berlogo Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dengan tulisan “Hargai Hak-Hak LGBT” tersebar di sejumlah kawasan di DKI Jakarta.
Spanduk itu terpasang di sejumlah jembatan penyeberangan orang (JPO). Dalam spanduk, ada foto Ketua Umum PSI Grace Natalie dan Sekjen PSI Raja Juli Antoni. Di atas kedua petinggi partai itu terdapat tulisan berwarna merah yang berbunyi “Hargai Hak-Hak LGBT”. LGBT adalah Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender.
PSI membantah telah membuat dan memasang spanduk itu. Hal itu sebagaimana disampaikan Pengurus DPW PSI Jakarta, Neng Melianasari atau biasa disapa Mili di lokasi.
Bukti itu bukan bikinan PSI dengan menunjukkan kesalahan yang terdapat pada spanduk bertuliskan “Hargai Hak-Hak LGBT” yang menyeret nama partainya.
“Yang pertama font kata di spanduk berbeda dengan PSI, partai kami punya standar font. Terus penulisan ketua kami juga salah,” kata dia dalam video yang beredar, yang lokasinya di JPO Abdul Syarief, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (30/1/19).
“Itu bukan dari PSI. Ini mungkin dipasangnya malam hari, karena kemarin saya lewat sini siang hari, tidak ada spanduk itu. Baru jam 7 pagi ini keberadaan spanduk ini mulai ramai,” katanya. [ipk]