Bukhori Yusuf: Toleransi Itu Dibangun Secara Bersama - Telusur

Bukhori Yusuf: Toleransi Itu Dibangun Secara Bersama

Anggota MPR RI Fraksi PKS, Bukhori Yusuf. (Ist).

telusur.co.idAnggota Fraksi Partai Keadian Sejahtera (F-PKS) MPR RI, KH Bukhori Yusuf mengatakan, toleransi berasal dari bahasa Yunani yaitu Tolere, artinya lebih sabar menahan. Dengan  demikian bahwa dalam melaksanakan ajaran agama, dalam melaksanakan ajaran ibadah puasa, tidak ada pihak lain yang bisa menghentikan, mengganggu dan memaksa.

"Jadi di satu sisi, kita tidak boleh melarang, tapi di satu sisi kita juga tidak boleh memaksa. Antara memaksa dan melarang inilah sebenarnya, ketika tidak terjadi itulah yang disebut dengan toleran," kata Bukhori dalam Diskusi 4 Pilar MPR bertajuk 'Menjaga Toleransi di Bulan Ramadhan' di Media Center Parlemen, Senayan, Senin (12/4/21).

Menurutnya, jika sikap tidak memaksa dan tidak melarang ini kemudian terjadi, terbangun dalam kehidupan kita,  maka sudah tidak pernah akan terjadi yang namanya intoleransi dalam melaksanakan ajaran agama.

Bukhori menjelaskan, dalam membangun toleransi itu diperlukan adanya satu koridor-koridor tentang masalah tradisi, keadaban, etika, dan kebiasaan yang positif.

"Kalau koridor-koridor tadi itu kemudian dijadikan sebagai untuk membangun sebuah toleransi, maka yang terjadi adalah kehidupan saling memahami, saling mengerti dan saling memperkuat, tidak ada saling menegasikan apalagi saling menghina dan seterusnya," bebernya.

Dikatakannya, toleransi itu dibangun secara bersama. Orang yang tidak berpuasa menghargai orang yang  berpuasa, dan yang berpuasa  juga menghargai kepada yang tidak puasa,  akhirnya akan terjadi satu titik temu.

"Ketika orang yang berpuasa menghargai yang tidak berpuasa itu karena dua hal, bisa saja karena uzur, karena dia sakit atau  bepergian, atau karena bukan agamanya. Maka kemudian itu terjadi tidak ada pemaksaan,  sebagaimana orang yang kemudian tidak melaksanakan puasa,  terhadap orang yang perpuasa  bertoleransi. Maknanya apa, memberikan ruang seluas luasnya," pungkasnya. [Tp]


Tinggalkan Komentar