telusur.co.id - Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta mengangkut 19,84 ton sampah usai Misa Agung Paus Fransiskus di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat pada Kamis (15/9/24).
Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto mengatakan, petugas pengangkut sampah dibagi dalam dua shift. Yakni shift pertama sebelum acara dimulai serta saat acara berlangsung dan shift kedua sesudah acara.
"Total volume sampah yang dikelola 90 meter kubik setara 19,82 ton," kata Asep di Jakarta, Jumat (6/9/24).
Untuk shift pertama, kata Asep, ada 450 personel kebersihan yang terdiri dari Dinas LH, Relawan Gereja dan Petugas GBK.
"Shift kedua pukul 20.00 WIB - 01.00 WIB (pasca acara) jumlah personel 650 (Dinas LH DKI)," kata Asep.
Selain itu, Asep mengatakan, ratusan personel itu juga dilengkapi dengan 16 unit street sweeper, 10 unit truk anorganik, empat unit truck Compactor dan 16 unit mobil lintas.
"Personel dan sarana prasarana dibantu dari Sudin LH Jakarta Pusat, Sudin LH Jakarta Selatan, Sudin LH Jakarta Barat, UPS Badan Air," imbuhnya. [Fhr]