Gelar Upacara HUT RI Ke-79, GRIB Jaya Gaungkan Semangat Kebersamaan - Telusur

Gelar Upacara HUT RI Ke-79, GRIB Jaya Gaungkan Semangat Kebersamaan

Ist

telusur.co.idDewan Pimpinan Pusat Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (DPP GRIB Jaya) menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Ke-79 Republik Indonesia di Lapangan DPP GRIB Jaya, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta, Sabtu (17/8/2024) pagi. 

Dalam kesempatan ini, Staff Ahli Kesekretariatan Jenderal DPP GRIB Jaya, Agung Akmal bertindak sebagai komandan upacara, sedangkan Ketua umum Generasi Muda Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (DPP GRIB Jaya), Herdinand Hercules Rozario Marshal didapuk menjadi Inspektur Upacara.

Dalam pidatonya, Herdinand mengingatkan kembali akan semangat perjuangan dan pengorbanan para pahlawan bangsa yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. 

"Pengorbanan dan harga yang harus dibayarkan pejuang (pahlawan) kita tidak lah murah," kata," kata Herdinand dihadapan ribuan peserta upacara.

Menurut Herdinand, Kemerdekaan yang telah diraih dan diwariskan oleh para pahlawan dengan tetesan darah dan air mata itu hendaknya tidak disia-siakan olen generasi penerus bangsa.

Karena itu, Herdinand menekankan pentingnya semangat kebersamaan antar anak bangsa dalam membangun Indonesia.

Sebagai negara besar yang memiliki banyak keberagaman, mulai dari suku bangsa, agama, ras, dan budaya. Maka semangat kebersamaan menjadi kunci untuk membangun Indonesia.

"Bilamana kita terpercah belah. Disitu lah kemerdekaan itu terancam," kata Herdinand.

Senada dengan Herdinand, Ketua Umum Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya, Hercules Rosario Marshal juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu membangun Indonesia sebagai saudara sebangsa dan setanah air. 

Menurut dia, pembangunan suatu bangsa bisa berjalan lebih efektif ketika semua lapisan masyarakat bersatu. 

Hercules meyakini, tantangan sebesar suatu bangsa bisa dilalui jika seluruh lapisan bangsa bersatu dan bersama-sama membangun bangsa.

"Kita tidak ada lagi nomer kelompok (pendukung Calon presiden) nomor 1, nomor 2, dan nomor 3. Mari kita bersatu membangun bangsa. Karena pertempuran kita bertarung (di Kontestasi Pilpres) sudah selesai," kata Hercules.

Ditegaskan dia, jika seluruh lapisan bangsa tidak bersatu dan tidak mau membangun bangsa secara bersama-sama. Bukan tidak mungkin, negara Indonesia akan ditinggalkan oleh bangsa lain dan rakyat akan menjadi korbannya serta para pahlawan yang telah berjuang tanpa pamrih memerdekaan Indonesia tentu akan ikut sedih.

"Kalau bukan kita yang bersatu. Negara ini akan bahaya. Kita harus bersatu, kasihan rakyat, bangsa Indonesia," ujar Hercules.

Pada acara peringatan HUT RI di DPP GRIB Jaya ini juga dimeriahkan dengan beragam penampilan yang mengandung unsur kesenian khas daerah betawi. Seperti, tarian betawi, ondel-ondel lengkap dengan pemusiknya dan pencak silat.

Terpantau, para peserta upacara masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini tampak antusias melihat pertunjukan kesenian khas daerah betawi itu. Bahkan, Tak sedikit dari mereka mengabadikan momen dengan kameranya masing-masing.


Tinggalkan Komentar