HUT Ke-23, Wastam Tegaskan Partai Demokrat Konsisten Perjuangkan Kesejahteraan Rakyat - Telusur

HUT Ke-23, Wastam Tegaskan Partai Demokrat Konsisten Perjuangkan Kesejahteraan Rakyat

Anggota Komisi VIII DPR RI, Wastam (Youtube)

telusur.co.idAnggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Wastam Saryadi menyampaikan ucapan selamat dan harapan besar kepada partai berlambang bintang mercy tersebut.

Ucapan dan harapan itu ia sampaikan berkenan dengan hari ulang tahun partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ke-23 yang jatuh pada hari ini, Senin (9/9/2024).

Wakil rakyat asal Dapil Jawa Tengah VIII (Banyumas - Cilacap) ini mengungkapkan, Partai Demokrat akan selalu bekerja untuk memperjuangkan kesejahterakan rakyat dan menjadi pelopor dalam menyuarakan aspirasi rakyat.

"Semakin berjuang penuh buat kesejahteraan masyarakat, meningkatkan pembangunan dan ikut sumbangsih menaikan pendapatan masyarakat," kata Wastam, di senayan, Jakarta, Senin (9/9/2024).

Lebih lanjut, Wastam menegaskan, Partai yang didirikan pada 9 September 2001 itu akan selalu konsisten dalam memperjuangkan kehidupan rakyat, melalui program-program pro rakyat, terutama program-program yang bersentuhan dengan kebutuhan rakyat, baik dalam hal pembangunan SDM, Infrastruktur, kesejahteraan petani, nelayan, kalangan santri, masyarakat pedesaan dan bantuan sosial masyarakat.

Kemudian, kesetabilan harga, peningkatan daya beli, pemberdayaan UMKM dan lain sebagainya. 

Wastam menambahkan, Partai Demokrat selama ini telah menjadi garda terdepan dalam mengawal demokrasi, memperjuangkan aspirasi dan program yang yang bersentuhan dengan rakyat. Karena itu, Anggota Komisi VIII DPR RI ini yakin partai demokrat akan selalu ada dihati rakyat.

"Semakin berdaya guna buat masyarakat serta semakin maju," harap dia.


Tinggalkan Komentar