Kurangi Golput di Pemilu 2019, Mendagri Minta Perangkat Desa Dorong Masyarakat Datang ke TPS - Telusur

Kurangi Golput di Pemilu 2019, Mendagri Minta Perangkat Desa Dorong Masyarakat Datang ke TPS


Telusur.co.id -

Tingginya angka golput disetiap Pemilihan Umum (Pemilu) harus sesegera mungkin diatasi. Hal itu, agar pesta demokrasi yang diimpikan berjalan sukses.

Demikian disampaikan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, di kantor Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Selasa (26/3/19).

Menurut Tjahjo, pihak Kemendagri telah memerintahkan pada pemerintah daerah untuk mensosialisasikan kepada masyarakat untuk datang pada saat pencoblosan 17 April 2019 nanti.

“Kami minta semua daerah sampai tingkat desa untuk ada gerakan suksesnya pileg dan pilpres. Salah satunya menggerakkan masyarakat untuk datang ke TPS, jangan golput,” kata dia.

Ia juga menuturkan, bahwa KPU dan Pemerintah telah menemukan jalan keluar mengurangi tinggat golput, sehingga KPU serta pemerintah optimis pemilu kali ini berjalan dengan sukses.

“Kami optimistisbisa terwujud,” tukas dia.[far]


Tinggalkan Komentar