Shin Tae-yong Kecewa dengan Performa Lini Depan Timnas Indonesia - Telusur

Shin Tae-yong Kecewa dengan Performa Lini Depan Timnas Indonesia

Shin Tae-yong mengantarkan Timnas Indonesia melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Foto: Fahmi Abdushshofi/Telusur.co.id

telusur.co.id -Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong cukup kecewa dengan apa yang ditampilkan lini depan timnya pada laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (11/06).

Meski Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan 2-0 dan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, namun kedua gol bukan dicetak oleh para penyerang timnya.

Dua gol kemenangan dicetak Thom Haye sebagai gelandang tengah, serta Rizky Ridho yang notabene sebagai pemain bertahan.

Bahkan pada laga sebelumnya, Indonesia gagal mencetak gol dan harus kalah kepada Irak dengan skor akhir 2-0.

Padahal banyak sekali peluang demi peluang yang diciptakan oleh barisan penyerangan tim merah putih pada dua laga tersebut. Namun, masih nihil dalam penyelesaian akhir. 

Shin Tae-yong memberikan rating buruk kepada penggawa lini depan Timnas dan akan mengevaluasi serta berusaha mencari solusi terbaik di lini tersebut.

"Jujur saya tidak bisa memberi nilai baik kepada lini depan, memang harus ada evaluasi diri dengan baik" kata Shin Tae-yong pada konferensi pers usai laga. 

Pelatih asal Korea Selatan ini juga akan berusaha mencari dan menambah pemain di sektor lini serang untuk guna mempersiapkan laga pada putaran ketiga nanti.

"Saya akan mencari terus pemain-pemain depan yang lain," ujarnya.

Skuad Garuda akan melanjutkan perjalanan untuk meraih mimpi terbesarnya bermain di Piala Dunia dengan bermain di kualfikasi putaran ketiga yang dijadwalkan dimulai pada bulan September mendatang.

Tim pelatih harus bergerak cepat mencari solusi lini depan Timnas karena kualitas lawan pada babak tersebut akan semakin tinggi.

Indonesia kemungkinan besar akan bertemu dengan raksasa Asia seperti Jepang, Iran, Korea Selatan, Australia hingga Arab Saudi yang sudah menjadi langganan lolos ke Piala Dunia.


Tinggalkan Komentar