Begal Bercelurit Beraksi di Babelan, Tiga Wanita Jadi Korban - Telusur

Begal Bercelurit Beraksi di Babelan, Tiga Wanita Jadi Korban

Muzahidah menderita luka robek pada bagian pipi akibat sabetan celurit

telusur.co.id - Aksi begal sadis terjadi di Kampung Muara Bakti RT 020/ RW 007, Desa Muara Bakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Rabu (15/01/20), sekitar pukul 19.00 WIB.

Tiga orang wanita menjadi korban begal, yakni Marni Rianita dan Muzahidah. Sementara, salah satu korban Santi Sugiharti (30), kondisinya kritis dan harus dirawat di Rumah Sakit Hermina Kota Bekasi.

Paur Humas Polres Metro Bekasi, Ipda Anwar Sodik menjelaskan, peristiwa itu terjadi ketika Muzahidah (29), Marni (25), dan Santi (30), warga Kampung Babakan, berboncengan usai membeli obat di Apotik Naldiva wilayah Kota Bekasi.

“Korban mengaku diikuti oleh dua sepeda motor dengan empat penumpang yang tiba-tiba memepet dan membacok korban Santi dan Muzahidah yang berada di depan dan di belakang, sehingga menyebabkan motor yang ditumpangi ketiga korban oleng dan jatuh,” kata Ipda Anwar Sodik.

Menurut dia, pelaku berupaya menarik tas korban namun tidak berhasil. Kemudian ada salah satu warga yang mengetahui dan memberikan pertolongan sehingga ke empat pelaku melarikan diri.

“Saat korban berteriak, pelaku malah lebih beringas dengan mengeluarkan celurit. Pelaku kemudian mengayunkan celurit itu secara membabi buta,” ujarnya.

Menurut pengakuan korban, pelaku kabur ke arah Buni Bakti. Muzahidah menderita luka robek pada bagian pipi akibat sabetan celurit, sementara Marni mengalami luka akibat sabetan celurit pada bagian bawah kelopak mata.

Sedangkan Santi menderita luka bacok pada bagian kepala. Kondisinya saat ini kritis, dan masih dirawat di Rumah Sakit Hermina Bekasi Barat.

“Melihat para korban tergeletak bersimbah darah, para pelaku kabur tanpa berhasil membawa barang korban lain. Polisi kini tengah mengejar pelaku, kasus ini ditangani Polsek Babelan dan Polres Metro Bekasi,” tandasnya.

Laporan Dudun Hamidullah


Tinggalkan Komentar