Gerah Dengan Kelompok Abu Sayyaf, Menko Mahfud Bakal Sambangi Negeri Jiran - Telusur

Gerah Dengan Kelompok Abu Sayyaf, Menko Mahfud Bakal Sambangi Negeri Jiran


telusur.co.id - Menkopolhukam Mahfud MD mengaku gerah dengan gangguan kelompok Abu Sayyaf yang kerap menyandera WNI. Karena itu, dalam waktu dekat dirinya akan mengunjugi Malaysia membahas masalah tersebut.

"Dalam waktu tidak lama saya akan ke sana membahas Abu Sayyaf. Ini mengganggu juga," kata Mahfud di Gedung PBNU, Kramat Raya, Jakarta, Sabtu (25/1/20).

Menurut Mahfud, kelompok Abu Sayyaf hanya berani menjalankan penculikan di perairan luar Indonesia. Untuk itu, dibutuhkan kerja sama yang matang dengan negara-negara negara menyikapi kelompok ini.

"Menculik orang Indonesia di perairan Malaysia dan Filipina. Kita baru bebaskan tiga, diculik lagi lima," ucap Mahfud.

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini menila,i kelompok Abu Sayyaf menjadi salah satu gangguan teritorial terhadap Indonesia. Peran dari negara tetangga diperlukan untuk saling mendukung kedaulatan masing-masing negara.

"Oleh karena itu kerja sama Indonesia Malaysia bisa digalang lebih jauh," tukasnya.[Fhr]


Tinggalkan Komentar