Peras Petugas Indihome Rp 1,5 Juta, Dua Pria di Cengkareng Ditangkap Polisi - Telusur

Peras Petugas Indihome Rp 1,5 Juta, Dua Pria di Cengkareng Ditangkap Polisi

Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo (Tangkapan layar Instagram)

telusur.co.id - Dua pria berinisial E dan N harus berurusan dengan polisi lantaran melakukan pemerasan terhadap dua pekerja jaringan internet Indihome. Keduanya ditangkap tak lama usai beraksi di kawasan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat.

Aksi pemerasan keduanya terekam kamera dan akhirnya viral di media sosial. Dalam video disebutkan jika aksi pemerasan terjadi pada Selasa (21/6/22).

Informasi terkait penangkapan dua pelaku pemerasan turut dibenarkan oleh Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo.

"Sudah kami amankan dua terduga pelaku pemerasan di wilayah Rawa Buaya," ujar Ardhie dalam keterangannya, Kamis (23/6/22).

Saat beraksi, kata Ardhie, kedua pelaku mengaku sebagai anggota ormas. Mereka meminta uang Rp 1,5 juta kepada petugas yang tengah memasang jaringan internet.

"Ormas tersebut meminta jatah sebesar Rp1,5 juta kepada team pemasangan jaringan. (Bila tidak diberikan) mengancam akan mengambil tangga," ucapnya.

Hingga saat ini, sambung Ardhie, kedua tersangka masih berada di Mapolsek Cengkareng. Keduanya juga masih menjalani pemeriksaan intensif.

"Nanti untuk perkembangannya akan kita sampaikan," katanya. (Tp)


Tinggalkan Komentar