telusur.co.id - Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) PT Pegadaian Kanwil XII Surabaya yang diadakan pada tanggal 3 dan 4 Agustus 2024 telah usai dan berlangsung sangat meriah, hasil seleksi atlet ini akan dibawa ke Jakarta tgl 15-16 September 2024 dalam ajang "The Gade Fest".
Kegiatan ini diadakan di Unggul Sport Centre (USC) Malang, Jl. Raya Karanglo No. 84, Karanglo, Kelurahan Banjararum, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur.
Porwil Pegadaian tahun 2024 ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan di seluruh Indonesia untuk PT Pegadaian, dengan partisipasi dari total 371 atlet dari berbagai daerah di Jawa Timur.
Pemimpin Wilayah PT. Pegadaian Kanwil XII Surabaya, Muh. Ariyadi Purwanto mengungkapkan, jika Porwil Pegadaian 2024 ini melombakan 7 cabang olahraga, yaitu mini soccer, basket, tenis lapangan, tenis meja, vocal idol, bulutangkis, dan e-sport.
"Kegiatan Porwil Surabaya 2024 ini adalah dalam rangka mengimplementasikan nilai-nilai budaya AKHLAK, menjalin silaturahmi, menumbuhkan rasa kebersamaan dan sportivitas, serta mengasah bakat pekerja di bidang olahraga di lingkungan PT Pegadaian," jelas Ariyadi. Minggu (04/8/2024).
"Tentunya melalui kegiatan olahraga seperti ini, kami semakin memiliki kekuatan yang luar biasa untuk menginspirasi, menyatukan, dan menciptakan ikatan di antara pegawai PT Pegadaian. Melalui olahraga, pegawai PT Pegadaian dapat mengeksplorasi batas kemampuan diri, menghormati perbedaan satu sama lain, dan mendorong semangat kerjasama serta persaudaraan," urainya.
Porwil Surabaya tahun 2024 yang diselenggarakan oleh PT Pegadaian ini telah berakhir dengan hasil yang sangat kompetitif.
Berikut adalah klasemen akhir dari kontingen yang berpartisipasi :
1. Area Pamekasan
- Emas: 1
- Perak: 2
- Perunggu: 1
- Total: 4
2. Area Malang
- Emas: 1
- Perak: 1
- Perunggu: 1
- Total: 3
3. Area Jember
- Emas: 1
- Perak: 1
- Perunggu: -
- Total: 2
4. Area Madiun
- Emas: 1
- Perak: 1
- Perunggu: -
- Total: 2
5. Area Probolinggo
- Emas: 1
- Perak: -
- Perunggu: 2
- Total: 3
6. Area Surabaya 1
- Emas: 1
- Perak: -
- Perunggu: 1
- Total: 2
7. Area Surabaya 2
- Emas: 1
- Perak: -
- Perunggu: -
- Total: 1
8. Kanwil & IOW
- Emas: -
- Perak: 2
- Perunggu: 2
- Total: 4
Diharapkan event Pekan Olahraga Wilayah Surabaya 2024 ini dapat menjadi inspirasi bagi BUMN lain. Event ini juga penting bagi upaya meningkatkan kebugaran, kebersamaan, dan produktivitas karyawan PT Pegadaian.
"Kejuaraan ini menjadi ajang pembuktian kemampuan atlet-atlet dari berbagai daerah dan memberikan pengalaman berharga dalam persiapan mereka menuju kompetisi yang lebih besar. Terima kasih kepada seluruh peserta dan penyelenggara yang telah berpartisipasi dalam Pekan Olahraga Wilayah Surabaya 2024," tutur eks Pimpinan PT Pegadaian Kanwil X Jawa Barat ini. (ari)