Maarten Paes Tetap Dibawa Timnas Indonesia ke Arab Saudi Walau Tidak Akan Bermain - Telusur

Maarten Paes Tetap Dibawa Timnas Indonesia ke Arab Saudi Walau Tidak Akan Bermain

Maarten Paes dipastikan absen pada laga melawan Arab Saudi pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Foto: Instagram Maarten Paes.

telusur.co.id -Kiper naturalisasi Maarten Paes dipastikan akan tetap diikutsertakan dalam timnas Indonesia saat bertandang ke Arab Saudi pada Kamis (05/09/24).

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memastikan tidak akan bermain di laga perdana putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Hal ini lantaran pendaftaran pemain pada laga melawan tuan rumah Arab Saudi telah ditutup pada 5 Agustus 2024. 

Sedangkan Maarten Paes baru secara resmi diakui perpindahan federasinya pada 18 Agustus 2024 lalu usai memenangkan sidang arbitrase olahraga internasional FIFA.

Maka Paes tidak bisa didaftarkan sebagai pemain timnas Indonesia. 

"Iya benar Maarten Paes tidak bisa bermain melawan Arab Saudi. Alasannya karena pendaftarannya sudah ditutup," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, dikutip dari laman BolaSport.com, Kamis (22/8/2024).

Absennya Maarten Paes di laga perdana tersebut, akan menjadi kesempatan bagi kiper lainnya yang dipanggil ke timnas Indonesia yaitu Ernando Ari dan Ady Satryo.

Kemungkinan besar Paes akan melakukan debutnya untuk timnas pada pertandingan melawan Australia pada Selasa (10/09/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

"Untuk lawan Australia, pendaftarannya masih dibuka. Jadi dia bisa bermain melawan Australia," kata Sumardji.

Hingga hari ini, pelatih Shin Tae-yong dan PSSI belum merilis daftar skuad yang akan dipanggil untuk laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Santer kabar beredar pelatih asal Korea Selatan tersebut akan memanggil 26 pemain.

Para pemain yang dipanggil dijadwalkan berkumpul pada 29 Agustus 2024 di Jakarta. Kemudian tiga hari berselang, timnas akan terbang menuju Arab Saudi. 

Arab Saudi memilih Stadion King Abdullah, Jeddah sebagai tempat laga melawan timnas Indonesia.


Tinggalkan Komentar