telusur.co.id -Enam Tahun sudah Asiana Soccer School mewarnai jagat sepakbola usia muda di Indonesia. Berdiri pada tanggal 1 September 2018, Asiana Soccer School yang bermarkas di Senayan, Jakarta dan tergabung dalam ASKOT PSSI Jakarta Selatan ini telah membina banyak pemain potensial mulai dari kelompok umur 12 tahun hingga 16 tahun. Hasilnya dapat dilihat lewat pengembangan yang dijalankan oleh Asiana Soccer School dengan adanya 6 perwakilan pemain Asiana yang membela Timnas Indonesia U-16 yang telah berlaga di piala AFF U-17 dan akan berlaga di kualifikasi Piala Asia U-17 2024.
Dalam hari jadinya yang ke-6, Asiana Soccer School mengusung tema #6eeyondgreatness sebagai semangat memperbarui bakti kepada sepakbola Indonesia. Tentunya semangat ini diwujudkan dengan kado spesial dari Asiana Soccer School dengan support penuh oleh Asiana Group berupa dimulainya Pembangunan Asiana Soccer Academy.
Agus Gumiwang Kartasasmita selaku Founder dari Asiana Soccer School langsung memimpin peresmian groundbreaking Asiana Soccer Academy yang berdiri di atas lahan seluas 56.840m2 dengan fasilitas lengkap seperti satu lapangan latihan dengan rumput alami, satu lapangan latihan dengan rumput sintetik, gedung sekolah dan Asrama untuk para siswa, gedung service, dua bangunan tribun yang akan terintegrasi dengan fasilitas gym, kolam renang atletik dan fasilitas lapangan indoor.
Harapannya dengan adanya Asiana Soccer Academy ini, akan lebih banyak talenta-talenta muda Indonesia yang siap berkembang dan menjadi seorang atlit sepakbola secara utuh ketika nantinya mengemban pendidikan di dalamnya.
Bersama Asiana, bawa bangga sepakbola Indonesia!